Dua bulan, Onad baca naskah "Hello Ghost"

id Onadio Leonardo,Film

Dua bulan, Onad baca naskah "Hello Ghost"

Onadio Leonardo dan Habib Jafar saat pemutaran perdana film "Hello Ghost" di Jakarta, Jumat (5/5/2023). (ANTARA/Vinny Shoffa Salma)

Jakarta (ANTARA) - Onadio Leonardo atau biasa disapa Onad mengaku telah menghabiskan waktu dua bulan untuk proses pembacaan naskah usai didapuk menjadi pemeran utama dalam film terbaru “Hello Ghost”.

Onad harus berjuang lebih lama untuk melakukan pembacaan naskah dibandingkan dengan pemeran lainnya, mengingat adegan dan dialog dirinya yang cukup banyak dalam film ini.
 
Reading-nya yang lain sebulan, gua dua bulan sendiri,” kata Onad dalam pemutaran perdana film “Hello Ghost” di Jakarta, Jumat (5/5).

Sebagai orang yang tidak mudah menghafal, Onad melakukan hapalan naskah sebelum tidur dan rajin mengulangnya secara terus menerus sesuai permintaan dari Indra Gunawan selaku sutradara film.
 
Tidak hanya itu, ia juga harus mempelajari bahasa tubuh dari para hantu yang tinggal bersamanya. Selain itu, bagian tersulit dalam proses syuting adalah adegan menangis. Bagi dirinya yang tidak biasa menangis, hal tersebut menjadi sebuah pekerjaan rumah yang harus ia selesaikan.
 
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Cerita Onad saat harus lakukan baca naskah selama dua bulan
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024