Jumbara tumbuhkan jiwa relawan

id Jumbara Tingkat Nasional ,Lampung ,Palang Merah Indonesia ,PMI ,PMR

Jumbara tumbuhkan jiwa relawan

Logo Jumbara PMR Tingkat Nasional IX/2023 yang dilaksanakan di Kabupaten Lampung, Selatan, Lampung pada 2-10 Juli 2023. Antara/HO-PMI

Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Sekretaris Jendral (Sekjen) PMI Pusat AM Fachir mengatakan kegiatan Jumpa Bakti dan Gembira (Jumbara) PMR Tingkat Nasional IX/2023 yang diikuti oleh ribuan personel Palang Merah Remaja (PMR) se-Indonesia bertujuan untuk menumbuhkembangkan jiwa kesukarelaan sejak dini.

"Para peserta mengikuti berbagai kegiatan selama melaksanakan Jumbara, tetapi yang terpenting selepas kegiatan ini dalam diri mereka tertanam jiwa kesukarelaan dan kemanusiaan, dan selalu merasa bangga untuk membantu orang lain," katanya saat dihubungi pada Jumat.

Ia menjelaskan Jumpa Bakti dan Gembira merupakan agenda lima tahunan. Jumpa mengandung arti para peserta akan banyak mendapatkan edukasi peningkatan kapasitas relawan muda seperti pengetahuan, sikap, keterampilan, dan menjalin persahabatan.

Kemudian bakti untuk penerapan pengetahuan sikap dan keterampilan di masyarakat, dan gembira yakni kegiatan yang dilakukan dengan menumbuhkan kegembiraan sesuai dengan karakter remaja.



Ia menambahkan, jika seseorang sudah tertanam jiwa kesukarelaan sejak dini, sampai kapanpun mereka akan tetap sebagai relawan yang secara sukarela memberikan bantuan kepada orang lain.

"Tentunya untuk menumbuhkembangkan jiwa tersebut harus disesuaikan dengan karakter generasi Z, yang berbeda dengan relawan terdahulu," katanya.

Meskipun demikian, menurut dia, nilai-nilai kesukarelaan yang diwariskan secara turun temurun tetap sama, karena relawan akan tetap menjadi relawan selamanya dan akan selalu membantu siapapun dan di mana pun tanpa melihat latar belakang.

"Kami berharap seluruh peserta bisa mempromosikan nilai kesukarelaan dan kemanusiaan serta membantu orang lain yang membutuhkan menjadi suatu kebanggaan tersendiri. Diharapkan mereka pun bisa menularkan seluruh ilmu kepada orang lain yang didapat pada Jumbara ini," katanya.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sekjen PMI: Jumbara sebagai ajang menumbuhkembangkan jiwa kesukarelaan
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024