Tentara Israel tarik pasukan di Kota Gaza

id Israel,militer,gaza utara,penarikan pasukan

Tentara Israel tarik pasukan di Kota Gaza

Arsip - Pasukan Israel di wilayah pendudukan Tepi Barat. (Anadolu)

Kota Gaza, Palestina (ANTARA) - Tentara Israel pada Kamis menarik pasukannya dari sebagian wilayah di Kota Gaza dan kegubernuran Gaza untuk pertama kalinya sejak dimulainya serangan darat pada 27 Oktober.

Kendaraan militer ditarik seluruhnya dari kawasan At-Tawan, Al-Karama, dan Jalan Rashid di wilayah timur kegubernuran Gaza Utara, menurut koresponden Anadolu.

Militer juga menarik pasukannya dari kawasan Al-Amn Al-Amm, Al-Muqawsi, Intelligence Towers, Bahloul, dan Jalan Rashid di Kota Gaza, sebut koresponden itu.

Beberapa pemukim mengatakan kepada Anadolu bahwa mereka berhasil mencapai rumah-rumah mereka untuk pertama kalinya sejak dimulainya serangan darat Israel pada 27 Januari.

Sumber: Anadolu

 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Tentara Israel tarik pasukan dari sebagian wilayah di Kota Gaza
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024