Hujan lebat terpa sejumlah wilayah Indonesia

id Bmkg,Berita cuaca,Dwikorita Karnawati,Jakarta,Hujan deras,Angin,Bibit S9klon,Lampung,Jambi,Aceh,Kalimantan,Samud4a Hindi

Hujan lebat terpa sejumlah wilayah Indonesia

Sejumlah warga berjalan saat hujan di Jakarta, Jumat (15/3/2024).  ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/YU.

Jakarta (ANTARA) -

Sebagian wilayah di Indonesia masih berpotensi mengalami hujan lebat yang dapat disertai dengan petir dan angin kencang, menurut peringatan dini cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
Berdasarkan laman BMKG yang dipantau di Jakarta Rabu pagi, hujan diprakirakan turun di sejumlah wilayah di Indonesia dengan sembilan daerah berstatus waspada akibat dampak hujan lebat yang ditimbulkan.
Adapun ke-9 daerah berstatus waspada itu meliputi Kalimantan Timur, Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Tengah, Jawa Barat, Bengkulu, DIY, Aceh, dan Papua.
Peringatan dini dampak hujan dengan intensitas sedang hingga lebat juga berpotensi menyasar wilayah Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Sumatera Utara, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, dan Kalimantan Selatan.
BMKG juga memprediksi potensi hujan disertai petir terjadi di Kepulauan Aru dan Kepulauan Tanibar pada sore hari.

Sementara itu, Jambi, Banjarmasin, Palembang, Palangka Raya diprakirakan hujan sedang pada pagi hari.

Sementara untuk wilayah DKI Jakarta, mayoritas wilayah pada pagi hari akan mengalami berawan.

Pada siang hari, wilayah DKI Jakarta akan mengalami hujan ringan di Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Kepulauan Seribu sementara Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara cerah berawan.

Pada malam hari, wilayah Jakarta Barat, Pusat, dan Utara diprakirakan hujan petir, sementara wilayah Jakarta Selatan, Timur, dan Kepulauan Seribu mengalami hujan ringan.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati pada Selasa (26/3) mengungkapkan potensi terjadinya cuaca ekstrem yang dapat berujung kebencanaan meningkat di sebagian besar daerah akibat adanya intervensi tiga bibit siklon tropis secara sekaligus.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sebagian wilayah Indonesia masih berpotensi hujan lebat

Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2025