Jakarta (ANTARA) - Xiaomi Indonesia resmi menghadirkan Redmi Note 13 Series varian terbaru, untuk melengkapi jajaran seri smartphone tersebut dan menyediakan lebih banyak pilihan bagi konsumen.
“Ini merupakan hasil dari permintaan konsumen kami, permintaan Xiaomi fans terhadap Redmi Note 13 ini sangat baik sehingga kita memberikan varian-varian terbaru untuk melengkapi seri ini,” ujar Product Marketing Xiaomi Indonesia Rendy Tonggo di Jakarta, Kamis.
Tambahan varian tersebut menghadirkan pilihan konfigurasi memori dan storage (penyimpanan) untuk Redmi Note 13, yakni varian RAM 8 GB + ROM 128GB dan Redmi Note 13 Pro 5G varian RAM 12GB + ROM 512GB.
Selain varian baru, Xiaomi juga mengumumkan pembaruan system operasi Xiaomi HyperOS yang telah tersedia untuk Redmi Note 13 series.
“Saat ini smartphone Redmi Note 13 Series juga telah ter-update dengan sistem operasi Xiaomi HyperOS yang menunjukkan komitmen Xiaomi untuk terus mengembangkan sistem personalisasi yang mendalam dan lebih intuitif serta pusat kontrol yang lebih fluid. Xiaomi HyperOS juga menambahkan sejumlah fitur keamanan yang menjamin kenyamanan penggunanya,” kata Rendy.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Xiaomi hadirkan Redmi Note 13 series varian baru