Jakarta (ANTARA) - Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta membuka peluang kerja sama riset dan akademik dengan King Abdul Aziz University, Arab Saudi.
Peluang kerja sama tersebut diawali dengan kunjungan Rektor UIN Jakarta Prof Asep Saepudin Jahar secara langsung ke King Abdul Aziz University yang terletak di Jeddah pada Selasa (30/4), yang ini diterima langsung Wakil Rektor Bidang Riset dan Pascasarjana King Abdul Aziz University Prof Amin Yousef Noaman.
"Pertemuan membahas peluang kerja sama akademik dan riset antara dua universitas," kata Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UIN Jakarta Prof Ali Munhanif dalam keterangan di Jakarta, Rabu.
Ali menekankan kerja sama dengan King Abdul Aziz University merupakan hal yang sangat penting bagi UIN Jakarta, karena King Abdul Aziz University merupakan perguruan tinggi dengan peringkat pertama di Arab Saudi.
King Abdul Aziz University, kata dia, juga masuk ke dalam jajaran perguruan tinggi dunia terkemuka. Terakhir, perguruan tinggi yang berdiri sejak tahun 1967 ini masuk dalam peringkat ke-153 QS World University Ranking.
"UIN Jakarta menjadi satu-satunya universitas dari Indonesia yang diterima untuk kerja sama dalam lima tahun terakhir," tegasnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: UIN Jakarta buka peluang kerja sama dengan King Abdul Aziz University
Berita Lainnya
Kejagung nilai Menteri Perdagangan lain tidak terkait kasus Tom Lembong
Selasa, 19 November 2024 15:33 Wib
Jokowi klaim lebih dari 80 paslon meminta dukungan
Selasa, 19 November 2024 5:26 Wib
22 orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus judol libatkan oknum Komdigi
Minggu, 17 November 2024 5:24 Wib
Empat orang meninggal dunia akibat kebakaran rumah di Jakarta Utara
Jumat, 8 November 2024 9:21 Wib
RK bertemu Prabowo dan Jokowi menjadi sinyal dukungan di Pilkada
Sabtu, 2 November 2024 4:45 Wib
Kabinet Merah Putih kembali ke Jakarta setelah ikuti retreat di Akmil
Minggu, 27 Oktober 2024 11:30 Wib
Bus rombongan anak TK hangus terbakar di ruas Tol Becakayu
Kamis, 24 Oktober 2024 12:35 Wib
Jakarta diprakirakan hujan ringan pada Kamis malam
Kamis, 24 Oktober 2024 5:50 Wib