Mantan Ketua Wantimpres Sri Adiningsih meninggal dunia
Minggu, 18 Juni 2023 14:52
ANTARA - Mantan Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) periode 2014-2019 Sri Adiningsih meninggal dunia pada Sabtu (17/6). Pemakaman akan dilaksanakan Minggu siang (18/6), di Gunung Sempu Hills Memorial Park yang ada di Sambungan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul. (Imam Prasetyo Nugroho/Sandy Arizona/Farah Khadija)