Bulan Dana PMI Yogyakarta mencatatkan perolehan terbanyak

id Bulan Dana PMI,PMI,Yogyakarta

Bulan Dana PMI Yogyakarta mencatatkan perolehan terbanyak

Serah terima hasil penggalangan dana dalam pelaksanaan Bulan Dana PMI Yogyakarta pada 2019 yang diketuai oleh Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Armaini (Eka AR)

Yogyakarta (ANTARA) - Dana yang dapat dihimpun selama pelaksanaan Bulan Dana PMI Yogyakarta pada 2019 mencatatkan peningkatan yang signifikan dibanding tahun sebelumnya bahkan menorehkan rekor perolehan dana tertinggi, kata Sekretaris PMI Kota Yogyakarta A Lilik Kurniawan

"Pencapaian pada 2019 sangat istimewa karena dana yang terkumpul merupakan pencapaian terbesar yang pernah diperoleh. Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Kombes Pol Armaini yang menjadi Ketua Bulan Dana PMI 2019 atas hasil ini,” kata Lilik Kurniawan di sela penutupan Bulan Dana PMI di Yogyakarta, Selasa.

"Total dana yang berhasil dihimpun dalam pelaksanaan Bulan Dana PMI Yogyakarta 2019 mencapai sekitar Rp771 juta, sedangkan pada 2018 tercatat sebanyak Rp376 juta," ujarnya.

Menurut Lilik, dana yang terkumpul melalui Bulan Dana PMI merupakan sumber dana utama untuk membiayai berbagai kegiatan operasional PMI, seperti operasional ambulans, penanganan kegawatdaruratan, transfusi darah, balai pengobatan, penanggulangan bencana hingga pendampingan masyarakat.

Meskipun demikian, dana yang diperoleh melalui Bulan Dana PMI tersebut belum mampu menutup seluruh kebutuhan biaya operasional yang mencapai lebih dari Rp1 miliar setiap tahunnya.

“Memang diperlukan waktu yang cukup panjang untuk pelaksanaan Bulan Dana PMI supaya hasilnya maksimal. Idealnya, tidak hanya dilakukan satu atau dua bulan saja,” katanya.

Selain dari Bulan Dana PMI, sumber dana lain yang dimiliki PMI untuk kebutuhan operasional berasal dari iuran anggota, sumbangan yang tidak mengikat dan usaha lain yang sah dan tidak bertentangan dengan azas serta tujuan PMI.

Sementara itu, Ketua Bulan Dana PMI 2019 yang juga menjabat sebagai Kapolres Yogyakarta Kombes Pol Armaini berharap, dana yang terkumpul bisa membantu PMI untuk menjalankan tugas dan perannya di bidang kemanusiaan.

“Tidak ada alokasi anggaran hibah khusus dari pemerintah untuk PMI. Oleh karenanya, operasional PMI sangat membutuhkan peran aktif masyarakat melalui Bulan Dana seperti ini,” katanya.

Meski mampu mencetak rekor perolehan Bulan Dana PMI, namun Armaini menyebut, masih ada potensi lain yang bisa dimaksimalkan sehingga pada pelaksanaan Bulan Dana PMI 2020 dapat terhimpun dana yang lebih besar.

Penggalangan dana pada Bulan Dana PMI 2019 dilakukan dengan menjual kupon untuk berbagai sasaran, mulai dari pelajar SD dengan kupon Rp1.000, pelajar SMP dan SMA dengan kupon Rp2.000, kelompok masyarakat umum Rp2.000, kelompok PNS dengan kupon Rp3.000 hingga Rp10.000, perpanjangan STNK sepeda motor Rp3.000 dan mobil Rp5.000 serta perpanjangan SIM Rp5.000.

Pewarta :
Editor: Luqman Hakim
COPYRIGHT © ANTARA 2024