Konser daring BTS bulan ini dilengkapi fitur "multi-view"

id bts

Konser daring BTS bulan ini dilengkapi fitur "multi-view"

BTS (instagram/bts.bighitofficial)

Jakarta (ANTARA) - Konser daring dari grup K-pop BTS yang digelar bulan ini akan dilengkapi fitur multi-view, seperti dinyatakan agensi Big Hit Entertainment, Senin.

Dilansir Yonhap, penggemar BTS yang disebut Army akan bisa menikmati acara live streaming bertajuk "Bang Bang Con the Live" dari enam sudut pandang berbeda untuk pengalaman yang lebih personal dan mendalam.

Konser akan diselenggarakan pada 14 Juni 2020. Agensi BTS menawarkan fitur yang sama dengan yang dikembangkan Kiswe Mobile, startup teknologi video, di acara jumpa penggemar di Osaka, Jepang, Desember lalu.

Tur dunia BTS tahun ini, Map of the Soul Tour, sebagian dibatalkan atau ditunda akibat pandemi COVID-19.

Konser daring ini merupakan salah satu aktivitas yang semakin gencar di kala acara tatap muka tak bisa dilakukan di tengah pandemi.

Bulan lalu, BTS menayangkan konser-konser sebelumnya lewat streaming gratis secara daring, total ada delapan konser, untuk menjangkau penggemar yang berdiam diri di rumah. Sekitar 2,24 juta penggemar saling terhubung dalam acara live streaming selama dua hari.