Dibekap cedera, Paul Pogba masih dicadangkan

id massimiliano allegri,paul pogba,juventus

Dibekap cedera, Paul Pogba masih dicadangkan

Paul Pogba (tengah) bersama Juan Cuadrado (kanan) saat sesi latihan di Allegiant Stadium, Las vegas, Nevada 21 Juli 2022 (Photo by Frederic J. BROWN / AFP) (AFP/FREDERIC J. BROWN)

Jakarta (ANTARA) - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri memastikan bahwa gelandang Prancis Paul Pogba harus absen pada pertandingan perempat final Piala Italia melawan Lazio, yang akan dimainkan pada Kamis.

Juve akan kembali berlaga setelah menelan kekalahan 0-2 dari Monza di Turin pada Minggu (23/1) silam. Mereka akan menjamu Biancoceleste asuhan Maurizzio Sarri untuk memperebutkan satu tempat di semifinal Piala Italia besok.

"Saya akan memutuskan daftar susunan pemain besok. Selain (Leonardo) Bonucci, satu-satunya pemain yang tidak bisa diikut sertakan adalah Pogba, yang mengalami masalah flexor," kata Allegri seperti dikutip dari Reuters.

Pogba masuk dalam daftar pemain yang disiapkan untuk melawan Monza pada akhir pekan silam, setelah absen memainkan pertandingan kompetitif sejak April 2022. Sang pemain didatangkan dari Manchester United dengan cuma-cuma pada musim panas silam, dan diikat kontrak selama empat tahun.

Meski Pogba dipastikan absen, pemain lain yang telah lama menepi karena cedera, Dusan Vlahovic, kemungkinan besar akan dimainkan saat melawan Lazio.

"Vlahovic kemungkinan besar akan bermain sebagai pemain inti, untuk yang lain saya masih harus memutuskan. Pertandingan besok dapat berlangsung selama 120 menit, maka para pemain pengganti akan menjadi semakin penting," tambah sang pelatih.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Allegri pastikan Pogba absen saat melawan Lazio
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024