121 warga binaan Lapas Perempuan Yogyakarta dapat remisi HUT RI

id Remisi kemerdekaan,Gunungkidul,HUT Ke-78 Kemerdekaan RI

121 warga binaan Lapas Perempuan Yogyakarta dapat remisi HUT RI

Wakil Bupati Gunungkidul Heri Susanto menyerahkan putusan remisi ke warga binaan di Rutan Kelas IIB Wonosari. (ANTARA/HO-Humas Pemkab Gunungkidul)

Gunungkidul (ANTARA) - Sebanyak 121 warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Yogyakarta di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mendapat remisi HUT RI, salah satunya narapidana kasus terorisme langsung bebas.

Kepala Lapas Perempuan Kelas IIB Yogyakarta Evy Loliancy di Gunungkidul, Kamis, mengatakan warga binaan di Lapas Perempuan yang menerima remisi sebanyak 121 orang.

"Dari total 121 warga binaan yang mendapat remisi, ada tiga warga binaan yang langsung bebas. Dua di antaranya kasus kriminal pencurian dan penipuan, dan satu narapidana kasus terorisme," kata Evy.

Ia mengatakan di Lapas Perempuan Yogyakarta ada dua warga binaan terkait terorisme. Namun hanya satu yang langsung bebas, yakni atas nama Aulia Saleh (32) yang dijatuhi vonis oleh Pengadilan Negeri Jakarta Timur selama tiga tahun penjara.

Kronologi warga binaan Aulia Saleh yang bisa langsung bebas, yakni pada 2022 mendapat remisi umum dua bulan, remisi khusus satu bulan, dan remisi umum 2023 tiga bulan. Perempuan berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan ini langsung bebas pada HUT RI.

"Hari ini yang bersangkutan bebas, nanti dijemput dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dan Densus 88," kata dia.

Evy mengatakan warga binaan yang bebas tetap mendapat pendampingan. Ada wali yang melihat perkembangan dan pembinaan.

"Ada pembinaan tentang kerohanian dan Maret 2023 lalu dia sudah menyatakan ikrar kepada NKRI," katanya.

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas IIB Wonosari Marjiyanto mengatakan 132 warga binaan di lapas ini mendapatkan remisi. Terbanyak mendapatkan lima bulan, ada tujuh bulan, dan jumlah terbanyak warga binaan mendapatkan remisi satu bulan sebanyak 72 orang.

"Yang bebas langsung hari ini ada dua orang," kata Marjiyanto.

Kepala Lapas Anak Yogyakarta Sigit Sudarmono mengatakan anak binaan di lapas ini sebanyak 28 orang, sedangkan yang mendapatkan remisi HUT RI ada 12 orang.

ia mengatakan kasus terbanyak adalah klitih, disusul pencurian, dan kasus lainnya. "Tidak ada yang bebas hari ini," kata dia.

Sementara itu, Wakil Bupati Gunungkidul Heri Susanto mengucapkan terima kasih karena ada sebagian warga binaan yang kembali ke masyarakat. .

"Warga binaan yang bebas dan mudah-mudahan bisa kembali ke masyarakat dengan baik," kata Heri.