Utusan Jerman, AS, dan Nigeria "diusir" militer Niger

id Niger,krisis politik,Jerman,AS,Nigeria

Utusan Jerman, AS, dan Nigeria "diusir" militer Niger

Junta militer Niger. (Anadolu/Xaume Olleros)

Ankara/Kigali (ANTARA) - Pemerintah militer Niger, Jumat (25/8), memberikan waktu selama 48 jam pada duta besar Jerman, Amerika Serikat (AS), dan Nigeria untuk meninggalkan negara tersebut.

"Sebagai reaksi terhadap penolakan Duta Besar Jerman Olivier Schnakenberg untuk menjawab undangan kementerian untuk berdiskusi pada Jumat, 25 Agustus, pukul 11:00 (waktu setempat), dan karena tindakan lain pemerintah Jerman yang bertentangan dengan kepentingan Niger, kementerian memberikan waktu 48 jam pada Tuan Olivier Schnakenberg untuk meninggalkan wilayah Niger," menurut pernyataan dari Kementerian Luar Negeri Niger.

"Sebagai reaksi terhadap penolakan Duta Besar Nigeria Mohamed Usman untuk menjawab undangan kementerian untuk berdiskusi pada Jumat, 25 Agustus, pukul 11:30 (waktu setempat), dan karena tindakan lain pemerintah Nigeria yang bertentangan dengan kepentingan Niger, kementerian memberikan waktu 48 jam pada Tuan Mohamed Usman untuk meninggalkan wilayah Niger," kata pernyataan tersebut secara terpisah.

Militer juga memberikan waktu 48 jam pada duta besar AS yang baru untuk meninggalkan Niger.


Sumber: Anadolu

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Militer Niger beri 48 jam pada utusan Jerman, AS, Nigeria untuk pergi
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024