Tol Japek II Selatan Paket 3 selesai konstruksi 2024

id kementerian pupr,tol japek 2 selatan,bpjt

Tol Japek II Selatan Paket 3 selesai konstruksi 2024

Proyek Jalan Tol Jakarta - Cikampek (Japek) II Selatan. ANTARA/HO-Kementerian PUPR

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) mengungkapkan Proyek Jalan Tol Jakarta - Cikampek (Japek) II Selatan Paket 3 Sukabungah - Kutanegara - Sadang selesai konstruksi tahun ini.

"Pada Paket 3 menghubungkan Sukabungah - Kutanegara (22,75 km) dengan progres 81 persen, dan Kutanegara - Sadang (8,50 km) dengan progres 95,5 persen ditargetkan kedua ruas pada Paket 3 ini akan selesai konstruksinya pada 2024," ujar Kepala BPJT Miftachul Munir di Jakarta, Selasa.

Dia juga mengatakan bahwa untuk Paket 1 yang menghubungkan Jatiasih - Setu sepanjang 9,30 km ditargetkan selesai konstruksinya setelah 2024.

Kemudian Paket 2A Setu - Sukaragam (10,50 km) dengan progres 5,7 persen ditargetkan selesai konstruksinya setelah 2024.

Selanjutnya Paket 2B yang menghubungkan Sukaragam - Sukabungah (13 km) saat ditargetkan selesai konstruksinya juga setelah 2024.

Jalan Tol Jakarta – Cikampek (Japek) II Selatan sepanjang 64,05 km memiliki peran penting dalam menghubungkan daerah-daerah di Jawa Barat.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kementerian PUPR: Tol Japek II Selatan Paket 3 selesai konstruksi 2024