Jakarta (ANTARA) - PT Chery Sales Indonesia resmi memperpanjang program harga spesial dan menambahkan fitur untuk melengkapi kecanggihan teknologi dari Chery OMODA E5 dengan harga Rp488.8 juta, termasuk PPn 1 persen bagi 4 ribu konsumen pertama yang membelinya.
“Kami menambahkan kuota harga spesial agar bisa dinikmati oleh 4 ribu konsumen pertama Chery OMODA E5,” kata Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia Rifkie Setiawan, dikutip dari keterangan persnya, Sabtu (9/3).
Ia menambahkan, “Kami juga melengkapi kecanggihan mobil ini dengan fitur terbaru, yaitu Car Link O untuk semakin memudahkan pengguna dalam pengaktifan fitur, monitoring baterai dan merekam perilaku berkendara di Chery OMODA E5,” katanya.
Sejalan dengan bertumbuhnya keinginan pasar terhadap mobil listrik, maka pemesanan Chery OMODA E5 juga tumbuh dengan sangat baik. Hingga saat ini, pemesanan telah mencapai 2.400 unit dan sebanyak 300 unit telah diserahterimakan kepada konsumen sejak Februari 2024, dengan total 1.000 unit akan di antar kepada konsumen hingga menjelang Lebaran 2024.
Selain mendapatkan harga kompetitif untuk kendaraan listrik berjenis SUV Crossover ini, konsumen juga akan mendapatkan banyak manfaat yang hanya bisa dinikmati oleh 4 ribu konsumen pertama Chery OMODA E5. Manfaat tersebut, yakni Lifetime Warranty untuk Electric Motor atau Power Battery, dan asuransi selama satu tahun.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Chery perpanjang harga spesial OMODA E5 untuk 4 ribu konsumen pertama