PT SESNA bangun PLTS 255 MWp di Indonesia

id SESNA,PLTS

PT SESNA bangun PLTS 255 MWp di Indonesia

Arsip - CEO PT Sumber Energi Surya Nusantara (SESNA) Rico Syah Alam. ANTARA/HO-SESNA

Jakarta (ANTARA) - PT Sumber Energi Surya Nusantara (SESNA) siap memulai konstruksi pembangkit listrik tenaga surya fotovoltaik (PV) untuk operasional pengolahan bijih nikel berkapasitas 255 MWp di Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP), Sulawesi Tengah pada Oktober mendatang.

“Kami sedang di masa financial close dan pengadaan lahan, dan kami mengharapkan untuk memulai konstruksi pada Oktober. Kami juga targetnya mestinya konstruksi akan komplet pada kuartal 1 2026, jadi siap beroperasi antara bulan Januari sampai Maret 2026,” kata CEO SESNA Rico Syah Alam dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat.

Rico menuturkan proyek ramah lingkungan ini bekerja sama dengan perusahaan Australia, Nickel Industries Limited (NIC). Proyek tersebut akan menyediakan energi terbarukan untuk dua smelter milik NIC, yakni Hengjaya Nickel dan Ranger Nickel.

Proyek ini akan dibangun pada lahan seluas 200 hektare yang merupakan lahan bekas tambang.

Namun, Rico menyebut perusahaan masih menghadapi sejumlah tantangan, salah satunya proses pembebasan lahan termasuk proses mendapatkan izin dan tantangan dari segi pendanaan.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: SESNA akan bangun PLTS 255 MWp pada Oktober 2024
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024