Berlin (ANTARA) - Pemerintah Jerman berencana membeli lebih dari 100 tank tempur Leopard, menurut laporan media pada Kamis.
Pemerintah telah memberi tahu komite anggaran parlemen mengenai rencananya untuk membeli hingga 105 tank tempur Leopard 2 (versi A8), menurut laporan majalah mingguan Der Spiegel.
Menurut majalah itu, pengadaan yang direncanakan itu akan membebani pembayar pajak hampir 2,93 miliar euro (sekitar 51,6 triliun rupiah), dan pengiriman tank kepada angkatan bersenjatanya akan selesai pada 2030.
Pengadaan baru tersebut akan memungkinkan angkatan bersenjata Jerman (Bundeswehr) untuk memodernisasi armada tanknya yang sudah tua, dan memastikan bahwa brigade tempurnya di Lithuania akan dilengkapi dengan tank terbaik, kata majalah itu.
Sumber: Anadolu
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Laporan: Jerman akan beli 105 tank tempur Leopard baru
Berita Lainnya
Tentara Ukraina mengeluhkan tank AS di medan tempur
Kamis, 30 Mei 2024 7:48 Wib
Rusak berat, 100 tank bantuan Denmark, Jerman, dan Belanda untuk Ukraina
Minggu, 26 Mei 2024 0:43 Wib
Drone Rusia porak porandakan tank Abrams Ukraina
Sabtu, 27 April 2024 18:26 Wib
Presiden Korut puji peluncuran tank tempur baru Korut
Kamis, 14 Maret 2024 13:10 Wib
Rumah sakit di Gaza digempur tank Israel
Jumat, 26 Januari 2024 21:23 Wib
Presiden Jokowi naik tank cek kesiapan pasukan HUT Ke-78 TNI
Kamis, 5 Oktober 2023 9:12 Wib
Gelombang pertama tank AS tiba di Ukraina
Rabu, 27 September 2023 8:29 Wib
Ukraina minta pasokan militer Jerman
Rabu, 16 Agustus 2023 9:48 Wib