KSAU-AU Turki rembuk kerja sama militer

id TNI AU ,KSAU ,Mohammad Tonny Harjono ,Turki ,Kerja sama militer

KSAU-AU Turki rembuk kerja sama militer

KSAU Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono (kiri) dan Commander of the Turkish Air Force, General Ziya Cemal Kadıoğlu (kanan) di Turkish Air Force Headquarter, Ankara, Senin (1/7/2024) .ANTARA/Ho-Humas TNI AU

Jakarta (ANTARA) - Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono membahas kerja sama dalam memperkuat pertahanan udara dengan Commander of the Turkish Air Force, General Ziya Cemal Kadolu dalam kunjungan kehormatan atau Courtesy Call di Turkish Air Force Headquarter, Ankara, Senin (1/7)

Dalam siaran pers yang diterima ANTARA, Kamis, dijelaskan bahwa pembahasan kerja sama itu dilakukan dalam rangka memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Turki melalui kerja sama militer.

Kerja sama militer itu dapat berupa latihan bersama, pertukaran prajurit untuk pendidikan hingga pertukaran ilmu pengetahuan tentang teknologi alat utama sistem senjata (alutsista).

Tidak hanya membahas soal kerja sama militer, kedua belah pihak juga membahas soal isu pertahanan udara di masing-masing teritorial.

Dengan adanya kunjungan tersebut, Tonny berharap hubungan militer antara Indonesia dan Turki bisa terus terjalin dengan baik.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KSAU bahas kerja sama militer dengan angkatan udara Turki
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024