Fiorentina ke perempat final Liga Conference

id Liga Conference,Fiorentina,Real Betis,Djugarden,Rapid Vienna,Celje,Chelsea,Legia Warszawa,Jagiellonia Bialystok

Fiorentina ke perempat final Liga Conference

Pesepak bola Fiorentina Lucas Beltran (kiri) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Lazio dalam pertandingan Serie A Liga Itaia di Stadion Olimpico, Roma, Itaia, Senin (27/1/2025) dini hari WIB. Fiorentina mengalahkan Lazio dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/ Xinhua/Augusto Casasoli/tom.

Jakarta (ANTARA) - Fiorentina melaju ke perempat final Liga Conference setelah menyingkirkan Panathinaikos 3-1 pada leg kedua babak 16 besar di Stadion Artemio Franchi, Florence, Jumat dini hari WIB, demikian catatan UEFA.

Berkat kemenangan ini Fiorentina lolos lewat keunggulan agregat 5-4 meski pada leg pertama takluk dengan skor 2-3 di kandang Panathinaikos, pekan lalu.

Real Betis juga menyegel tiket perempat final setelah mengalahkan Vitoria Guimaraes 4-0 di Stadion Dom Afonso Henriques, Guimaraes, Jumat dini hari WIB.

Real Betis lolos ke babak perempat final dengan unggul agregat 6-2 setelah pada leg pertama mengamankan hasil imbang 2-2.

Hasil leg kedua babak 16 besar Liga Conference:

Djugarden 3 - 0 Pafos (agregat 3-1)

Lugano 5 - 4 Celje (agregat 5-5, penalti 1-3)

Rapid Vienna 2 - 1 Borac (agregat 3-2)

Cercle Brugge 2 - 0 Jagiellonia Bialystok (agregat 2-3)

Legia Warszawa 2 - 0 Molde (agregat 4-3)

Chelsea 1 - 0 Copenhagen (agregat 3-1)

Fiorentina 3 - 1 Panathinaikos (agregat 5-4)

Vitoria Guimaraes 0 - 4 Real Betis (agregat 2-6)

Babak perempat final:

Djugarden vs Rapid Vienna

Celje vs Fiorentina

Chelsea vs Legia Warszawa

Real Betis vs Jagiellonia Bialystok

Pewarta :
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
COPYRIGHT © ANTARA 2025