Everton datangkan Thierno Barry dari Villarreal

id liga inggris,everton,thierno barry,transfer pemain

Everton datangkan Thierno Barry dari Villarreal

Arsip foto - Pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann berebut bola dengan pemain Villarreal Eric Bailly dalam pertandingan Liga Spanyol di stadion at La Ceramica, Vila-real, Spanyol (19/8/2024). (ANTARA/AFP/Jose Jordan/aa.)

Jakarta (ANTARA) - Penyerang tim nasional Prancis U21, Thierno Barry, resmi didatangkan Everton dari Villarreal, demikian diumumkan melalui laman resmi klub, Rabu.

“Bermain di Liga Inggris merupakan mimpi bagi saya. Saya rasa sejauh ini saya telah membuktikan bahwa saya bisa beradaptasi,” kata Barry kepada EvertonTV.

“Menurut saya para penggemar di sini seperti orang gila... dan saya menyukainya!” ujarnya.







View this post on Instagram









A post shared by Everton (@everton)

Everton menyatakan bahwa pemain berusia 22 tahun itu telah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun. Media Inggris melaporkan bahwa nilai transfer Barry mencapai 27 juta pound (sekira Rp715 miliar).

Pemain kelahiran Lyon itu memulai karier profesionalnya di klub Prancis Sochaux dan sempat bermain untuk Beveren di Belgia. Ia menjadi bagian dari timnas Prancis yang mencapai semifinal Piala Eropa U21 pada Juni.

Barry mencetak 11 gol musim lalu bersama Villarreal, setelah sebelumnya didatangkan dari klub Swiss, FC Basel.

Pada bursa transfer musim panas 2025/2026, Everton sebelumnya telah mempermanenkan gelandang Carlos Alcaraz yang sebelumnya dipinjam dari Flamengo.

The Toffess telah melepas sejumlah pemain pada bursa transfer musim panas ini, termasuk Neal Maupay, Dominic Calvert-Lewin, Asmir Begovic, dan Ashley Young.

Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.