DTS jadi "role model" penyiapan talenta digital

id Kemenkominfo, Digital Talent Scholarship, Fresh Graduate Academy DTS, DTS kominfo, Talenta Digital, transformasi digital

DTS jadi "role model" penyiapan talenta digital

Tangkapan layar Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan SDM Komunikasi dan Informatika Kemenkominfo Harry Budiarto saat membuka Fresh Graduate Academy (FGA) batch 2 secara hybrid di Jakarta, Jumat (9/6/2023). FGA merupakan akademi bagi para mahasiswa yang baru lulus untuk menjadi talenta digital di bidang teknologi, pelatihan ini adalah bagian dari program penjaringan talenta digital Kemenkominfo bernama Digital Talent Scholarship (DTS). (ANTARA/Livia Kristianti)

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menargetkan program pelatihan talenta digital-nya bernama Digital Talent Scholarship (DTS) agar dapat "role model" atau patokan untuk program-program penyiapan talenta digital lainnya secara nasional.

Menurut Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan SDM Komunikasi dan Informatika Kemenkominfo Harry Budiarto target tersebut ditetapkan agar nantinya program pelatihan talenta digital tidak hanya memberikan ilmu kepada peserta tapi juga membuat peserta ikut terlibat mengembangkan ekosistem dan potensi digital di Indonesia.

"Saya berharap kita mulai tahun ini sudah berpikir bagaimana DTS bisa menjadi role model secara nasional di dalam penyediaan talenta-talenta digital. Jadi tidak hanya fokus pada menyediakan pelatihan berkualitas tapi kita harus kejar hasil lain mendorong lulusan yang ikut pelatihan ini (DTS) diserap oleh industri," ujar Harry saat membuka salah satu akademi DTS bernama Fresh Graduate Academy (FGA) secara hybrid di Jakarta, Jumat.

Harapannya target itu dapat memacu lebih banyak program menarik dari berbagai lembaga maupun instansi lain untuk menghadirkan talenta digital berkualitas lainnya.

Selain itu, target tersebut juga diharapkan dapat memacu para peserta pelatihan DTS yang mengembangkan kreativitas dan inovasi sehingga nantinya mereka bisa secara aktif dan mandiri membangun ekosistem dan industri digital lebih optimal di Indonesia.

Dengan demikian nantinya talenta digital yang telah diasah dengan standar tinggi tersebut dapat membantu Indonesia mencapai proyeksi potensi ekonomi digital hingga 315,5 miliar dolar AS atau setara Rp4.698 triliun di 2030.

Sebagai bagian dari DTS, Kemenkominfo baru saja membuka secara resmi akademi bernama Fresh Graduate Academy yang dikhususkan bagi para mahasiswa yang baru lulus atau fresh graduate.






Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemenkominfo targetkan DTS jadi "role model" penyiapan talenta digital
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024