Hujan guyur Indonsia

id bmkg, prakiraan cuaca minggu

Hujan guyur Indonsia

Logo bmkg (ANTARA/HO)

Jakarta (ANTARA) - Cuaca di dua Ibukota Provinsi yakni Banjarmasin dan Pontianak berasap pada Minggu, sehingga perlu kewaspadaan.

Sementara sebagian kota besar lainnya di Indonesia diprakirakan turun hujan, menurut prakiraan cuaca info BMKG diikuti daring di Jakarta.

Prakiraan cuaca di wilayah Sumatera, di wilayah Banda Aceh dan sekitarnya cuaca cerah berawan. Sementara wilayah Pangkalpinang cenderung berawan.

Wilayah Tanjungpinang hujan dengan intensitas ringan, dan di wilayah Medan harus berhati-hati, karena peluang hujan dengan lebat. Kota Pekanbaru berpeluang hujan disertai petir.

Kota Bandar Lampung cenderung cerah berawan, dan untuk wilayah Palembang dan Padang cenderung hujan dengan intensitas ringan. Kota Bengkulu dan Jambi harus berhati-hati, karena hujan disertai petir akan berpeluang terjadi.

Beralih ke wilayah Jawa, cenderung kondusif dimana sebagian besar dari wilayah Jawa akan cenderung cerah berawan hingga berawan sepanjang hari, seperti wilayah Serang, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan juga Surabaya.

Kemudian Denpasar, Kupang, dan juga Mataram, cuaca akan cenderung cerah berawan hingga cerah berawan.

Untuk wilayah Palangkaraya cenderung berawan. Sementara di wilayah Banjarmasin dan juga Pontianak diselimuti oleh asap.

Sementara di Samarinda dan juga Tanjung Selor, harus berhati-hati karena hujan dengan intensitas ringan yang berpeluang terjadi.

Cuaca di wilayah Sulawesi akan bervariasi, di mana wilayah Kendari dan juga Gorontalo cenderung cerah berawan, begitu pula di wilayah Makassar.

Kota Manado, Palu, dan juga Mamuju cuaca diselimuti hujan dengan intensitas ringan. Untuk wilayah Manado dan Palu, serta hujan dengan intensitas sedang 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Banjarmasin-Pontianak berasap, sebagian kota besar lainnya hujan
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024