Jakarta (ANTARA) - Toyota Motor Corporation (TMC) memamerkan mobil sport bertenaga listrik (Electric Vehicle/EV) pertama yang masuk dalam lini Toyota Gazoo Racing (GR) pada Japan Mobility Show (JMS) 2023, di Tokyo, Jepang, Rabu waktu setempat.
Mobil konsep dari lini divisi performa untuk ajang balap itu adalah Toyota FT-Se, kepanjangan dari Future Toyota Sport Electrified.
Setelah Toyota merilis foto konsep sport car listrik ini beberapa waktu lalu, kini wujud fisik FT-Se dipertontonkan di pameran tersebut. Setelah melihatnya dari dekat, mobil ini memiliki desain yang futuristik dan garang.
“Kami memproduksi mobil ini berdasarkan sirkuit. Kami ingin memadukan mobil sirkuit dan kebutuhan konsumen secara bersamaan, sehingga kami memadukan teknologi dan pengetahuan pada sebuah mobil baru, tujuan dari desainnya adalah bagaimana menggabungkan pengembangan dan keindahan menjadi satu,” ujar SK BEV Factory Company (anak perusahaan TMC), Saito Mamota.
Mengingat mobil ini masih berupa konsep atau prototipe, spesifikasi mendetail masih menjadi informasi yang konfidensial. Namun yang jelas, Saito mengkonfirmasi bahwa Toyota FT-Se memiliki sistem penggerak empat roda (All Wheel Drive/AWD), membuat mobil ini memiliki performa traksi dan kendali yang mantap.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Toyota pamerkan mobil sport EV pertama dari lini GR di JMS 2023