Jakarta (ANTARA) - Rumah mode Chanel kembali ke panggung peragaan busana, memamerkan koleksi adibusana atau haute couture untuk Musim Semi 2024 yang romantis.
Peragaan busana bertajuk "The Button" ini digelar di Grand Palais Èphémerè Paris pada Selasa (23/1) waktu setempat, juga ditayangkan secara streaming melalui Instagram Live dari akun resmi Chanel.
Beberapa hari sebelum pagelaran busana ini digelar, rumah mode mewah asal Paris ini meluncurkan "The Button", sebuah film pendek yang diproduksi oleh pgLang, ditulis dan disutradarai oleh Dave Free, dengan Kendrick Lamar sebagai pengarah musik.
Film pendek ini memberikan gambaran sekilas tentang inspirasi di balik koleksi haute couture Musim Semi/Panas 2024, yaitu seni tari Balet. Tokoh utama dalam film pendek ini adalah seorang ballerina sekaligus aktris juga model, yang menjadi salah satu muse atau inspirasi Chanel, Margaret Qualley.
Romantisme ballerina
Qualley yang juga merupakan seorang ballerina tampil sebagai pembuka pagelaran busana. Sambil tersenyum lebar, dia melenggang di panggung pagelaran busana dengan mengenakan jaket dari bahan tweed khas Chanel berwarna putih gading, dengan kerah bergaya pierrot. Qualley yang sudah melakukan debut sebagai model untuk Chanel sejak 2011 ini, juga mengenakan leotard untuk ballerina serupa stoking putih.
Tampilan selanjutnya hadir dengan nuansa warna putih gading dengan semburat warna warni pastel khas musim semi. Dengan palet warna pastel yang lembut, koleksi ini mengingatkan pada karya-karya Karl Lagerfeld yang merupakan Direktur Kreatif Chanel sebelum Virginie Viard. Hanya saja, yang membuat koleksi ini tampak berbeda adalah eksperimen Viard dalam memadu padankan pola dan bahan yang tipis menerawang seperti sifon dan tulle, namun juga bahan yang lebih tebal seperti tweed yang menjadi ciri khas setiap koleksi Chanel.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Chanel kembali dengan balerina modern yang romantis
Berita Lainnya
Transmarco Gift Voucher hadirkan hadiah sempurna untuk fashion enthusiast
Selasa, 19 November 2024 19:48 Wib
FADSAN meluncurkan koleksi pakaian terbaru bernuansa heritage
Senin, 11 November 2024 22:22 Wib
Patris Official Shoes Indonesia sampaikan cara agar bisnis di Indonesia semakin bersaing
Minggu, 1 September 2024 0:18 Wib
Menparekraf ungkap inkubasi cara dongkrak "modest fashion" Indonesia
Jumat, 30 Agustus 2024 10:40 Wib
BI-IFC usung IN2MF ke Paris tampilkan "modest fashion" Indonesia
Selasa, 27 Agustus 2024 18:53 Wib
Jogja Fashion Week 2024 upaya wujudkan Yogyakarta sebagai Pusat Fashion Dunia
Minggu, 25 Agustus 2024 22:42 Wib
Geralda Almira tampilkan karya bertema garis imajiner pada Jogja Fashion Week 2024
Minggu, 25 Agustus 2024 21:52 Wib
DIY mewujudkan Yogyakarta pusat fesyen dunia melalui Jogja Fashion Week
Kamis, 22 Agustus 2024 20:33 Wib