Jakarta (ANTARA) - Pengelola Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Islam Klender, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur siap memberikan terapi kepada calon anggota legislatif (caleg) yang gagal terpilih pada Pemilu 2024.
"Kami tidak ada persiapan khusus, tapi pada intinya kami siap kalau dibutuhkan seperti ruang rawat inap untuk pasien-pasien bagi para caleg yang memang mengalami tekanan yang berat dan membutuhkan terapi," kata Direktur Utama RSJ Islam Klender, dr. Prasila Darwin, SpKJ di RSJ Islam Klender, Jumat.
Menurut dia sudah menyiapkan delapan ruangan untuk caleg yang mengalami kegagalan sehingga perlu mendapatkan perawatan.
Bahkan, lanjut Prasila, pasien yang menjalani rawat inap akan mendapatkan pendampingan bila mengalami gejala berat. Namun, itu tergantung dari keluhan pasien.
Untuk pasien yang hanya memiliki gejala ringan, nantinya akan diberikan berupa konseling.
"Kalau memang gangguan jiwanya berat, kami siapkan tim psikiater. Tetapi kalau gangguannya ringan, biasanya kami kolaborasi juga dengan psikolog karena pasien hanya membutuhkan konseling saja tidak butuh obat-obatan seperti itu," papar Prasila.
Selama perawatan, keluarga pasien juga diperkenankan untuk menjenguk. Biasanya, rawat inap berlangsung sekitar satu pekan.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: RSJ Islam Klender siap terapi caleg yang depresi akibat gagal terpilih
Berita Lainnya
Mensos apresiasi Pemkab Sleman tangani permasalahan sosial
Rabu, 18 Desember 2024 18:55 Wib
Bawaslu Bantul evaluasi pengawasan Pilkada 2024 secara berjenjang
Rabu, 18 Desember 2024 16:54 Wib
ANTARA raih predikat informatif dalam Anugerah KIP 2024
Rabu, 18 Desember 2024 6:19 Wib
Erick menilai permainan timnas cukup baik meski dikalahkan Vietnam
Minggu, 15 Desember 2024 23:03 Wib
DKPP menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap 66 penyelenggara pemilu
Sabtu, 14 Desember 2024 3:52 Wib
Genza Education perkuat kebijakan Grand Strategy melalui Genza Townhall Meeting 2024
Jumat, 13 Desember 2024 11:34 Wib
Sekretariat DPRD DIY raih predikat informatif dalam Anugerah Keterbukaan Informasi 2024
Jumat, 13 Desember 2024 10:04 Wib
PDIP dalilkan TSM Pilkada Jatim dan Jateng
Kamis, 12 Desember 2024 1:27 Wib