Padang (ANTARA) - Universitas Andalas (Unand) Sumatera Barat menerima 183 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Tanah Air, yang tergabung dalam program Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4 inbound tahun 2024.
"Jumlah mahasiswa inbound ini meningkat jika dibandingkan tahun lalu yakni sebanyak 177 orang," kata Ketua UPT Pembelajaran di Luar Kampus Unand Ir Jonrinaldi di Padang, Sabtu.
Jonrinaldi menjelaskan, para mahasiswa tersebut datang dari berbagai kampus di luar Sumatera, di antaranya Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Bali hingga Nusa Tenggara Timur. Pada 2024 Unand juga melakukan sejumlah perbaikan proses penerimaan mahasiswa tersebut.
"Tujuannya agar mahasiswa yang belajar di Unand bisa segera menyesuaikan diri dan tidak menghadapi kendala apapun," katanya.
Sementara itu, Wakil Rektor IV Unand Henmaidi memberikan motivasi dan pembekalan tentang sejarah, budaya, dan politik kepada ratusan mahasiswa yang tergabung dalam program Pertukaran Mahasiswa Merdeka itu.
Henmaidi mengatakan, motivasi tersebut ditujukan untuk mendorong setiap mahasiswa agar lebih meningkatkan kesadaran bahwa kehadirannya di Unand harus menumbuhkan semangat dalam membangun bangsa.