Euro 2024: Inggris harus berlaga apik jika ingin kandaskan Spanyol

id Piala Eropa 2024, Euro 2024, Timnas Inggris, Gareth Southgate

Euro 2024: Inggris harus berlaga apik jika ingin kandaskan Spanyol

Selebrasi Harry Kane (tengah) setelah mencetak gol kemenangan untuk Timnas Inggris atas Slowakia dalam pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2024 di Veltins Arena, Gelsenkirchen, Senin (1/7/2024). ANTARA/UEFA/am.

Jakarta (ANTARA) - Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate mengatakan timnya harus bermain "sempurna secara taktis" untuk mengalahkan Spanyol di final Piala Eropa atau Euro 2024.

"Kami harus sempurna secara taktis karena mereka (Spanyol) adalah tim yang bagus. Namun, kami juga bagus karena berada di final," kata Southgate dikutip dari The Guardians, Sabtu.
Timnas Inggris berhasil mengamankan tiket final Euro 2024 di Jerman setelah menang 2-1 atas Belanda di laga semifinal pada Kamis (11/7).
Ini merupakan ketiga kalinya Southgate membawa Inggris menembus semifinal di empat kompetensi internasional terakhir baik di Euro atau Piala Dunia.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Southgate: Inggris harus bermain sempurna bila ingin kalahkan Spanyol

Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2025