Pemkab Sleman kembali menyalurkan bantuan kursi roda program JPS

id Bantuan kursi roda ,JPS Dinsos Sleman ,Jaring Pengaman Sosial ,Bupati Sleman

Pemkab Sleman kembali menyalurkan bantuan kursi roda program JPS

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyerahkan bantuan kursi roda program JPS Dinas Sosial Sleman kepada warga yang mengalami permasalahan kesehatan di Kapanewon Ngaglik, Senin (9/9/2024). ANTARA/HO

Sleman (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta kembali menyalurkan bantuan kursi roda kepada masyarakat yang sedang mengalami masalah kesehatan melalui program Jaminan Pengaman Sosial (JPS) Dinas Sosial Kabupaten Sleman.

Bantuan kursi roda untuk tiga warga Kapanewon (Kecamatan) Ngemplak tersebut diserahkan secara langsung oleh Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo didampingi Kepala Dinas Sosial Mustadi, Senin.

Dua bantuan kursi roda masing-masing diserahkan kepada Marwono dan Pairah yang merupakan warga di Kalurahan Umbulmartani, serta satu kursi roda diserahkan kepada Supardi di Pucanganom, Kalurahan Wedomartani.

Kustini Sri Purnomo mengatakan program bantuan JPS di Kabupaten Sleman tidak hanya untuk pendidikan, namun masyarakat Sleman yang mengalami masalah kesehatan juga dapat memanfaatkan program tersebut.

"Ini adalah upaya kami memastikan setiap masyarakat mendapatkan akses layanan dasar kesehatan, khususnya bagi yang tidak mampu dan membutuhkan alat bantu," katanya.

Pada kesempatan tersebut Bupati Sleman juga menanyakan dan memastikan apakah ketiga warga ini memiliki akses bantuan sosial lainnya untuk menopang kehidupannya.

"Jika memenuhi persyaratan lain untuk mendapatkan bantuan sosial, pemerintah pasti akan mengusahakan agar warga tidak mampu tersebut mendapatkan haknya," katanya.

Ia juga meminta agar pendamping JPS dan Dinas Sosial Sleman agar setiap pemberian bantuan seperti ini, meneliti betul bagaimana kondisinya.

"Kalau ada komponen yang bisa ditambahkan karena kondisi masing-masing penerima bantuan ini, kita akan usahakan," katanya.

Salah satu keluarga penerima bantuan Jumiyatin mengucapkan rasa terimakasih atas bantuan yang telah diberikan.

Dirinya berharap bantuan kursi roda tersebut dapat memudahkan suaminya dalam beraktivitas serta menjadi motivasi untuk sehat dan pulih Kembali.

"Alhamdulilah terimakasih kepada bupati yang sudah memberikan bantuan ini. Pelayanannya memang cepat dan mudah, sekali lagi terima kasih," katanya.

Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024