Leclerc tatap F1 2025 dengan optimistis

id charles leclerc,ferrari,f1 2024,f1 2025,formula 1

Jakarta (ANTARA) - Pembalap Ferrari Charles Leclerc optimistis menatap Kejuaraan Dunia Balap Mobil Formula 1 musim 2025 menyusul pencapaian tim yang ia nilai positif pada 2024.

Leclerc mengaku sangat bangga dengan pencapaian tim yang berhasil finis di posisi kedua dalam perebutan gelar juara konstruktor, sementara ia mengakhiri musim di peringkat ketiga.

“Saya sangat senang karena menurut saya paruh pertama musim ini tidak mudah. Kami jelas bukan mobil tercepat, tapi kami benar-benar berjuang untuk meningkatkan performa,” kata Leclerc, dikutip dari laman resmi Formula 1, Jumat.

Lebih lanjut, pembalap berusia 27 tahun itu mengatakan kekuatan Ferrari tercermin pada resiliensi mereka pada paruh kedua tahun ini sehingga mampu menyalip Red Bull dan menjadi rival utama McLaren dalam perebutan gelar konstruktor.

Kedua tim melakoni duel sengit yang berlangsung di balapan penutup yaitu Grand Prix Abu Dhabi, walaupun pada akhirnya McLaren menang dengan selisih tipis 14 poin atas Ferrari.




Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Leclerc menatap F1 2025 dengan optimistis

Pewarta :
Editor: Mahmudah
COPYRIGHT © ANTARA 2025