Yogyakarta (ANTARA) - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menjalin kerja sama dengan pengembang kawasan Bukit Semarang Baru (BSB) City, guna mendukung penggunaan gas bumi sebagai sumber energi bersih dan efisien.
Kesepakatan tersebut dituangkan dalam Nota Kesepahaman yang ditandatangani pada 17 Maret 2025 bersama PT Karyadeka Alam Lestari selaku pengembang.
“Gas bumi adalah energi fosil paling ramah lingkungan. PGN hadir dengan infrastruktur jaringan pipa untuk memenuhi kebutuhan gas di kawasan BSB City, yang memiliki visi pembangunan hijau,” kata Direktur Komersial PGN, Ratih Esti Prihatini.
Baca juga: PGN perluas pasokan gas bumi ke Kawasan Industri Jatengland
Ratih menambahkan PGN terus memperluas akses gas bumi demi mendukung ekonomi berkelanjutan. Ketersambungan dengan jaringan pipa transmisi Cisem 1 dan Gresem membuat PGN lebih luwes memenuhi permintaan di wilayah Jawa Tengah.
Direktur Utama PT Karyadeka Alam Lestari Didi Ferdinand Korompis menyatakan bahwa peralihan ke energi bersih adalah kebutuhan mendesak, khususnya di sektor properti.
“Selama ini kami masih bergantung pada mesin diesel yang beremisi tinggi. Adanya gas bumi membuka peluang beralih ke energi yang lebih ramah lingkungan,” jelas Didi.
Tidak hanya menyasar sektor perumahan dan industri, kolaborasi ini juga membuka peluang kerja sama strategis lainnya. PGN bahkan mendorong anak usahanya untuk mengeksplorasi potensi bisnis tambahan di kawasan tersebut.
“Kami berkomitmen untuk terus mengoptimalkan pemanfaatan gas bumi dalam transisi energi. Kerja sama ini merupakan langkah strategis untuk memperluas jangkauan layanan gas bumi yang lebih bersih dan efisien di Jawa Tengah,” tutup Ratih.
Baca juga: PGN tanjap gas, proyek srategis tahun ini mulai digeber
Baca juga: PGN perkuat pasokan gas domestik, Gandeng NES datangkan LNG dari Berau