Areal parkir wisata Pantai Gua Cemara diperlebar

id Gua Cemara

Areal parkir wisata Pantai Gua Cemara diperlebar

Kerindangan objek wisata Pantai Gua Cemara Bantul, DIY (Foto ANTARA/Sidiq)

Bantul (ANTARA Jogja) - Kelompok Sadar Wisata Pantai Gua Cemara di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, memperlebar areal parkir di kawasan wisata setempat untuk memaksimalkan daya tampung kendaraan wisatawan yang berkunjung.

"Kami saat ini sedang berupaya memperlebar areal parkir di sebelah utara (parkir kendaraan roda empat), tahap pemerataan lahan sudah selesai dan tinggal tahap menguruk," kata Koordinator Lapangan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pantai Gua Cemara Bantul, Harjanto, Kamis.

Menurut dia, pelebaran areal parkir kawasan wisata karena terutama saat hari libur atau tahun baru lahan yang tersedia tidak mampu menampung semua kendaraan roda empat para wisatawan, sehingga terkadang kendaraan parkir di luar areal yang tersedia.

"Kalau hari-hari biasa masih bisa menampung kendaraan, namun kalau saat hari libur selalu penuh, sehingga kendaraan yang datang belakangan terpaksa parkir di tepi, jelas ini mengganggu kenyamanan pengunjung," katanya.

Ia mengatakan, diharapkan dengan perluasan lahan parkir tersebut, semua kendaraan bisa tertampung dalam satu waktu, dirinya memperkirakan dari saat ini yang maksimal bisa menampung sekitar 50 sampai 60 kendaraan, maka nantinya bisa menampung 100 kendaraan.

"Areal parkir awalnya diuapakan dari pemerintah dan karena sebelah timur areal parkir masih ada lahan luas, maka diupayakan kami perlebar, kemungkinan hingga 100 meter ke timur," katanya.

Menurut dia, biaya terhadap pelebaran lahan perkir tersebut melalui swadaya masyarakat dan juga berasal dari pendapatan parkir kendaraan. Pihaknya memperkirakan upaya pelebaran lahan parkir hingga tuntas mencapai sebesar Rp48 juta.

"Karena lahan pasir jadi yang dibutuhkan cukup besar, dan itu belum termasuk hitungan untuk pemasangan konblok. Jadi untuk sementara nanti tambahan areal parkir berupa tanah keras, kita target Desember sudah selesai," katanya.

Pantai Gua Cemara, kata dia secara resmi dibuka untuk wisatawan pada 2010 lalu, namun ternyata mampu menjadi daya tarik ribuan wisatawan setiap bulannya, bahkan beberapa obyek wisata lain sudah tergeser dengan keindahan alam di pantai Gua Cemara.

Menurut dia, keunggulan pantai ini tidak hanya terletak pada rimbunnya pohon cemara udang yang tampak seperti gua, namun juga wisata pendukung lainnya seperti arena outbond, penangkaran penyu, pasar batik, dan kolam pemandian anak-anak.
(KR-HRI)