Kulon Progo (Antara Jogja) - Pemerintah Desa Salamrejo, Kecamatan Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, mendapatkan bantuan anggaran sebesar Rp775 juta dari Kementerian Pekerjaan Umum untuk revitalisasi mata air Sendang Klampok.
Kepala Desa Salamrejo, Harjanto di Kulon Progo, Selasa, mengatakan revitalisasi Sendang Klampok diharapkan menjadi desa wisata berbasis religi.
"Kegiatan revitalisasi meliputi pembuatan dinding mengelilingi mata air, tamanisasi serta pembuatan jalan sepanjang 800 meter serta gapura menuju ke lokasi," kata Harjanto.
Ia mengatakan, saat ini pembangunan sudah hampir selesai dilakukan, tapi belum diserahterimakan kepada perintah desa.
"Kami juga belum mengetahui pasti kapan serah terima itu, sebab masih menunggu dari kementrian," katanya.
Selama ini, kata dia, Sendang Klampok sudah banyak dikunjungi banyak warga dari berbagai daerah pada malam Suro.
Pada malam Suro tersebut, masyarakat menggelar yasinan pada masjid yang juga terletak di lokasi sendang, serta pertunjukan budaya seperti jatilan dan tarub.
Keberadaan Sendang Klampok,juga mendukung hadirnya gedung pertempuan Bale Langit yang juga berada di desa tersebut. Selama ini, Bale Langit sering digunakan sebagai gedung pertemuan dan atraksi budaya yang bisa dimanfaatkan warga dari berbagai daerah.
"Kami berharap, dengan adanya Bale Langit yang digunakan masyarakat, kemudian mengunjungi Sendang Klampok untuk berwisata. Hal ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar bisa dengan mendirikan aneka toko souvenir atau warung makan, sehingga kegiatan perekonomian bisa tumbuh," kata dia.
Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa Salamrejo, Wagiman mengatakan pihaknya tengah mendorong warga di sekitar Sendang Klampok untuk menyiapkan diri agar wilayah itu bisa menjadi lokasi wisata.
"Saat ini penduduk tengah berbenah agar lokasi tersebut bisa nampak lebih asri sehingga pengunjung bisa betah berlama-lama di tempat itu," kata dia.
(KR-STR)
Berita Lainnya
Pjs Bupati sebut Praja Bakti Akmil bantu percepatan pembangunan di Sleman
Sabtu, 23 November 2024 12:16 Wib
Upaya Polres Kulon Progo mendorong anggotanya bantu ketahanan pangan
Selasa, 12 November 2024 9:51 Wib
Erick Thohir: Scheme financing dapat bantu rakyat untuk memiliki rumah
Jumat, 8 November 2024 5:16 Wib
Bupati Sleman: Hasil TMMD bantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat
Kamis, 31 Oktober 2024 18:39 Wib
Pemkab Bantul bantu perbaikan 150 rumah tak layak huni pada 2024
Kamis, 24 Oktober 2024 11:26 Wib
DP3 Sleman bantu petani praktikan budi daya cabai sehat
Selasa, 22 Oktober 2024 11:36 Wib
Eko Suwanto : Ketaatan aturan bantu masyarakat terhindar dari bencana
Selasa, 22 Oktober 2024 9:40 Wib
BPBD Bantu: Potensi kebakaran pada musim peralihan masih tinggi
Senin, 21 Oktober 2024 14:48 Wib