Pak Ogah "Si Unyil" wafat

id Pak ogah,si unyil,abdul hamid

Pak Ogah "Si Unyil" wafat

Abdul Hamid, pengisi suara Pak Ogah bersama boneka serial unyil menghibur anak-anak korban banjir di Sanggar Ciliwung Bukit Duri, Jakarta, Sabtu (26/1). (ANTARA/M Agung Rajasa)

Jakarta (ANTARA) - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Pengisi suara tokoh Pak Ogah dari acara anak-anak legendaris “Si Unyil”, Abdul Hamid, telah meninggal dunia pada Rabu (28/12) pukul 19.30 WIB.

“Betul (telah berpulang),” kata sang istri, Yuyun, saat dihubungi wartawan malam ini. 

Sebelumnya, Abdul Hamid telah berjuang melawan sakit penyumbatan di otak dan kesulitan dalam berkomunikasi.

Ia sempat dirujuk ke rumah sakit namun lebih memilih pulang karena alasan biaya.

 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pengisi suara Pak Ogah "Si Unyil" meninggal dunia
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024