Destinasi wisata hutan mangrove gaet wisatawan
Bengkalis, Riau, (ANTARA) - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau Hambali menyatakan keberadaan hutan mangrove selain berfungsi penahan tanah dari abrasi, juga menjadi rumah bagi biota laut, bahkan dapat dijadikan destinasi wisata.
"Kami berharap kepada masyarakat agar menjaga dan melestarikan tumbuhan yang sering disebut tanaman bakau tersebut," kata Hambali saat menghadiri penanaman bibit mangrove, bakti sosial dan UMKM Presisi Expo 2023 Kepolisian Resor Bengkalis, di Sungai Desa Jangkang, Kecamatan Bantan, Bengkalis, Rabu.
Menurut Hambali, kegiatan penanaman bibit mangrove ini menjadi langkah strategis untuk memberikan perhatian khusus pada penyelamatan lingkungan, khususnya kawasan pesisir. Selanjutnya bisa menjadi keindahan tersendiri, sehingga berpotensi jadi tempat wisata.
Untuk itu, atas nama Pemkab Bengkalis menyambut baik kegiatan positif yang diinisiasi Polres Bengkalis ini.
"Kami berharap, kegiatan ini terus berlanjut. Guna meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat akan pentingnya pohon mangrove bagi lingkungan," ujar Hambali pula.
Terkhusus kepada masyarakat Jangkang, pejabat yang keseharian bertugas di Dinas Pengendalian Penduduk dan KB ini kembali mengingatkan, agar terus merawat dan menjaga tumbuhan yang termasuk suku Rhizophora itu.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Hutan mangrove di Bengkalis Riau bisa menjadi destinasi wisata
"Kami berharap kepada masyarakat agar menjaga dan melestarikan tumbuhan yang sering disebut tanaman bakau tersebut," kata Hambali saat menghadiri penanaman bibit mangrove, bakti sosial dan UMKM Presisi Expo 2023 Kepolisian Resor Bengkalis, di Sungai Desa Jangkang, Kecamatan Bantan, Bengkalis, Rabu.
Menurut Hambali, kegiatan penanaman bibit mangrove ini menjadi langkah strategis untuk memberikan perhatian khusus pada penyelamatan lingkungan, khususnya kawasan pesisir. Selanjutnya bisa menjadi keindahan tersendiri, sehingga berpotensi jadi tempat wisata.
Untuk itu, atas nama Pemkab Bengkalis menyambut baik kegiatan positif yang diinisiasi Polres Bengkalis ini.
"Kami berharap, kegiatan ini terus berlanjut. Guna meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat akan pentingnya pohon mangrove bagi lingkungan," ujar Hambali pula.
Terkhusus kepada masyarakat Jangkang, pejabat yang keseharian bertugas di Dinas Pengendalian Penduduk dan KB ini kembali mengingatkan, agar terus merawat dan menjaga tumbuhan yang termasuk suku Rhizophora itu.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Hutan mangrove di Bengkalis Riau bisa menjadi destinasi wisata