RSUD Sleman meningkatkan kapasitas SDM

id RSUD Sleman ,rumah sakit daerah,pelayanan rumah sakit

RSUD Sleman meningkatkan kapasitas SDM

Suasana pelatihan bagi pegawai RSUD Sleman pada Kamis (12/10/2023). (ANTARA/HO-RSUD Sleman)

Sleman (ANTARA) - Pengelola Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sleman di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta mengadakan pelatihan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) rumah sakit dalam upaya memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

Direktur RSUD Sleman Novita Krisnaeni di Sleman, Kamis, menyampaikan bahwa pelatihan yang dilaksanakan tiga hari sejak Selasa (10/10) merupakan bagian dari upaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pengguna layanan rumah sakit.

Menurut dia, pelatihan mencakup materi mengenai performa kepemimpinan, pengembangan diri, pembangunan hubungan, peningkatan kemampuan memberikan pelayanan yang responsif, dan peningkatan kemampuan berbicara di depan umum. 

Ia mengatakan bahwa kegiatan pelatihan juga mencakup praktik. "Sehingga peserta merasa sangat senang dan gembira dengan model pelatihan tersebut," katanya.

Novita mengemukakan bahwa pelatihan peningkatan kapasitas pelayanan perlu dilaksanakan secara berkala dengan melibatkan lebih banyak peserta.

"Nantinya pelatihan ini akan menyasar seluruh jajaran karyawan RSUD Sleman," katanya.
 
Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024