Luga 1: Persita Tangerang bekuk Persikabo 1973

id Persita Tangerang,Persikabo 1973,Liga 1 Indonesia,Rifky Dwi Septiawan,Ramiro Fergonzi,Roni Sugeng,Bhayangkara FC,Perseba

Luga 1: Persita Tangerang  bekuk Persikabo 1973

Pelatih Persita Tangerang Divaldo Alves. (HO-Persita Tangerang)

Jakarta (ANTARA) - Persita Tangerang menjauhi zona degradasi seusai menekuk Persikabo 1973 dengan skor 2-1 pada pekan ke-22 Liga 1 Indonesia di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu.

Kini Persita Tangerang menempati posisi ke-13 klasemen sementara dengan raihan 26 poin dari 22 pertandingan, demikian catatan Liga Indonesia.
 
Sementara itu, Persikabo 1973 masih tertahan di zona degradasi, tepatnya peringkat ke-17 dengan torehan 15 pertandingan dan terpaut sembilan poin dari area aman.
 
 
Pada pertandingan ini Persita Tangerang mampu unggul dua gol terlebih dahulu lewat Rifky Dwi Septiawan dan Ramiro Fergonzi, sementara Persikabo 1973 sempat membalas melalui Roni Sugeng.
 
Secara statistik Persikabo 1973 sebenarnya lebih unggul dengan menguasai 53 persen dengan total 12 tendangan yang tujuh di antaranya tepat sasaran, namun Persita Tangerang dapat tampil efektif.
 
Skuad asuhan Divaldo Alves mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu pada pertandingan ini dan sukses mencuri keunggulan pada menit 18 setelah tendangan jarak jauh Rifky Dwi Septiawan dapat membobol gawang Persikabo 1973 sehingga skor berubah menjadi 1-0.
 
 
 
 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Persita Tangerang jauhi zona degradasi seusai tekuk Persikabo 1973 2-1