Wisman 70 negara banjiri Hutan Pelawan Namang, Babel

id Wisata Hutan Pelawan,Wisman,Babel,Namang

Wisman 70 negara banjiri Hutan Pelawan Namang, Babel

Objek Wisata Sawah Namang (ANTARA/Aprionis)

Bangka Tengah (ANTARA) - Pemerintah Desa Namang Kabupaten Bangka Tengah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyatakan wisatawan manca negara dari 70 negara telah mengunjungi objek wisata Hutan Pelawan Namang, sehingga dapat menggerakkan perekonomian masyarakat di daerah itu.

"Alhamdulillah, sudah banyak wisman dari 70 negara mengunjungi wisata hutan pelawan dan sawah ini," kata Kepala Desa Namang, Zaiwan di Namang, Minggu.

Ia menyatakan Pemdes Namang Kabupaten Bangka Tengah pada 2010 membuka objek wisata Hutan Pelawan dan Sawah, guna mengoptimalkan potensi pariwisata untuk meningkatkan perekonomian masyarakat desa.

"Wisatawan asing ini tidak hanya berwisata di hutan pelawan dan sawah tetapi juga berwisata kuliner, makan bedulang, wisata malam, wisata musong madu, lada dan banyak lagi," katanya.