MotoGP: Pembalap Bastianini dan Vinales warna baru KTM

id Pit beirer,ktm,red bull ktm tech3,enea bastianini,maverick vinales

MotoGP: Pembalap Bastianini dan Vinales warna baru KTM

Pebalap Red Bull KTM Jack Miller melaju dalam sesi kualifikasi MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Hohenstein-Ernstthal dekat Chemnitz, Jerman Timur, 17 Juni 2023. (ANTARA/AFP/RONNY HARTMANN)

Jakarta (ANTARA) - Direktur Olahraga Motor (Motorsport) KTM Pit Beirer menilai kehadiran Enea Bastianini dan Maverick Vinales di tim satelit Red Bull KTM Tech3 memberikan warna baru bagi keluarga besar pabrikan KTM pada musim 2025.

“Proyek ini paling kuat jika terdiri dari empat pembalap Red Bull KTM (Brad Binder dan Pedro Acosta di KTM Racing Factory serta Bastianini dan Vinales di Tech3),” kata Beirer, dikutip dari keterangan resmi MotoGP, Sabtu.

Adapun Vinales sebelumnya mengumumkan akan pindah dari Aprilia Racing ke Red Bull KTM Tech3 tahun depan. Beirer membahas bagaimana kesepakatan ini terjadi, hingga akhirnya sang pembalap Spanyol itu memutuskan untuk pindah.

“Ada momen ketika kami bertemu dan berbicara di mana dia memberi kami perasaan bahwa dia ingin bersama kami. Komitmennya sangat kuat sejak awal. Segalanya berjalan dengan cepat,” ungkap Beirer.

“Saya juga merasa dia memiliki tim dan motor yang hebat saat ini, jadi bagi kami, merupakan kejutan positif bahwa dia benar-benar terbuka dan serius mengenai hal itu,” ujarnya menambahkan.

Beirer juga mengungkapkan ekspektasinya terhadap Vinales tahun depan dan harapannya untuk menciptakan atmosfer terbaik bagi sang pembalap.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Beirer sebut Bastianini dan Vinales beri warna baru bagi tim KTM
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024