Olimpiade Paris 2024: Rinov/Pitha tak lolos babak utama

id Rinov rivaldy/pitha haningtyas mentari,rinov/pitha,olimpiade paris 2024,badminton olimpiade paris 2024,bulu tangkis

Olimpiade Paris 2024: Rinov/Pitha tak lolos babak utama

Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Pitha Haningtyas Mentari mengembalikan bola pada pertandingan fase grup Olimpiade Paris 2024 melawan ganda Korea Selatan di Porte de la Chapelle Arena, Paris, 27 Juli 2024. (AFP/ARUN SANKAR)

Jakarta (ANTARA) - Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dipastikan tidak lolos ke babak utama atau perempat final setelah kalah dari wakil tuan rumah Thom Gicquel/Delphine Delrue pada laga terakhir fase grup Olimpiade Paris 2024, Senin.

Pada laga yang digelar di Porte De La Chapelle Arena tersebut, Rinov/Pitha harus menelan kekalahan dua gim langsung dengan skor 13-21, 15-21.

Pada gim pertama, pasangan Prancis langsung memberikan tekanan kepada Rinov/Pitha dan mendominasi, terutama dalam kecepatan dan sergapan bola. Hal itu terbukti menyulitkan Rinov/Pitha untuk mengantisipasi dan mengembangkan permainan mereka.

Interval gim pertama pun diraih dengan cukup mulus oleh Gicquel/Delrue dengan skor 11-3.

Selepas turun minum, Rinov/Pitha mencoba strategi lain dan tampil lebih berani dalam melancarkan serangan-serangan agresif. Hal itu pun membuahkan hasil dan pasangan Indonesia perlahan mengejar ketertinggalan mereka 12-16.

Rinov/Pitha terlihat berusaha melepas ketegangan dengan tampil lebih tenang di hadapan publik lawan.

Namun, dukungan dari para fan membuat Gicquel/Delrue semakin percaya diri dan merebut gim pertama dengan skor 21-13.

Memiliki kepercayaan diri dan dukungan dari seluruh penonton yang memadati arena, Gicquel/Delrue semakin bersemangat dan tidak mengendurkan fokus mereka untuk terus tampil menyerang.

Semua serangan yang dilancarkan oleh wakil tuan rumah begitu lancar, sementara RInov/Pitha terlihat kembali tertekan.

Interval gim kedua pun kembali direbut oleh Gicquel/Delrue dengan skor yang tak jauh berbeda dari interval gim sebelumnya, yaitu 11-4.

Setelah jeda singkat, Rinov/Pitha mencoba bangkit dari tekanan dan mengumpulkan empat angka beruntun melalui serangan-serangan cepat. Skor pun menunjukkan angka 8-11 untuk Rinov/Pitha.

 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Rinov/Pitha tak lolos ke babak utama usai kalah dari wakil tuan rumah
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024