Prabowo dapat hadiah mobil listrik dari Erdogan, intip kecanggihannya

id togg t10 x,togg t10,erdogan

Prabowo dapat hadiah mobil listrik dari Erdogan, intip kecanggihannya

Togg T10X. (ANTARA/Ho-Togg)

Jakarta (ANTARA) - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan memberikan satu unit kendaraan listrik Togg T10X kepada Presiden Indonesia Prabowo Subianto, dalam kunjungan kenegaraannya di Istana Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/2).

Togg T10X merupakan SUV listrik produksi Turkiye’nin Otomobili Girisim Grubu (Togg). Selain Prabowo, Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, juga menerima kendaraan serupa dalam kunjungan Erdogan ke Malaysia beberapa waktu lalu.

Mobil ini hadir dengan berbagai fitur canggih, mulai dari sistem keamanan hingga hiburan, guna memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Ditenagai oleh baterai lithium-ion 88,5 kWh, Togg T10X memiliki daya jelajah hingga 523 km dalam sekali pengisian. Dengan teknologi fast charging (DC), baterainya dapat terisi dari 20-80 persen hanya dalam 20 menit.

Dari segi performa, kendaraan ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 218 hp dengan torsi maksimum 350 Nm. Kecepatan tertingginya tercatat mencapai 185 km/jam, sementara akselerasi dari 0-100 km/jam dapat dicapai dalam 7,8 detik.

SUV ini memiliki dimensi 4599 x 1886 x 1676 mm dengan wheelbase 2890 mm, yang dirancang untuk memberikan kenyamanan ekstra bagi penggunanya. Interiornya dilengkapi layar sentuh 29 inci yang dapat digunakan untuk berbagai pengaturan kendaraan.

Untuk keamanan, Togg T10X dibekali dengan tujuh airbag yang tersebar di bagian depan, samping, dan belakang. Fitur keselamatan lainnya meliputi Blind Spot Detection, Lane Keep Assist, Lane Departure Warning, High Beam Assist, Emergency Brake Assist, Rear Cross Traffic Alert, serta sistem peringatan tabrakan depan dan belakang.


Baca juga: ANTARA dan Anadolu Turki perpanjang kerja sama, disaksikan Prabowo-Erdogan
Baca juga: Prabowo antar Erdogan hingga hotel satu mobil, hubungan special?

Baca juga: Presiden Erdogan kunjungi Indonesia 11-12 Februari, perkuat kemitraan






Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ini dia spesifikasi Togg T10X kendaraan dari Erdogan untuk Prabowo

Pewarta :
Editor: Nur Istibsaroh
COPYRIGHT © ANTARA 2025