Masyarakat Semin kembangkan kerajinan bambu tingkatkan ekonomi

id Masyarakat Semin kembangkan kerajinan bambu tingkatkan ekonomi

Masyarakat Semin kembangkan kerajinan bambu tingkatkan ekonomi

Gazebo bambu (istimewa)

Gunung Kidul, (Antara Jogja) - Masyarakat di Desa Semin, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta mulai mengembangkan kerajinan bambu untuk meningkatkan perekonomian mereka.

Ketua Kelompok Petani Hutan Kecamatan Semin Ahmad Jujur di Gunung Kidul, Minggu mengatakan warga Desa Semin, khususnya Dusun Kepek, Mandesan dan Ngepoh sudah tidak menggantungkan dari sektor pertanian untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.

"Mereka mulai membuat kerajinan dari bambu. Di tiga dusun, yakni Ngepoh, Mandesan dan Kepek. Mayoritas rumah-rumah di sana melakukan pengolahan kerajinan dari bambu," kata Ahmad.

Ia mengatakan kerajinan yang dihasilkan pun bervariasi dari seruling hingga gangsingan. Hasil kerajinan dipasarkan selain di Yogyakarta, serta kota besar lainnya di Indonesia juga diekspor ke Belanda.

"Berkat kreativitas masyarakat, perekonomian pun meningkat. Hasilnya lebih baik dari bertani," katanya.

Ahmad mengatakan pihaknya terus melakukan inovasi agar kerajinan yang dihasilkan bisa lebih banyak jenisnya.

"Meski hasil yang dihasilkan cukup sederhana, tetapi sudah sampai ke Belanda," kata dia.

Camat Semin Huntoro Putro Wargono menyambut baik kreatifitas masyarakat yang mampu meningkatkan perekonomian. Bahkan kerajinan bambu sudah menjadi ciri khas dari kecamatan Semin.

Ia mengatakan selain kerajinan Bbmbu, di wilayah Semin juga terdapat kerajinan akar wangi. "Masyarakat sudah mulai kreatif mengelola potensi daerahnya, dan ini sangat kita apresiasi," kata dia.

(U.KR-STR)