Yogyakarta (ANTARA) - Produsen cokelat premium Chocolate Monggo meluncurkan program "Lebih Asyik, Tanpa Plastik!" sebagai sebuah kampanye positif untuk mendukung gerakan anti-penggunaan kemasan plastik, mengingat buruknya dampak limbah plastik bagi lingkungan terutama bagi keberlangsungan hidup biota laut.
"Peluncuran program itu dilakukan bertepatan dengan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-14 Chocolate Monggo," kata Founder Chocolate Monggo, Thierry Detournay di sela-sela peluncuran program "Lebih Asyik, Tanpa Plastik!" di "showroom" dan kantor pusat Kotagede Yogyakarta, Sabtu.
Ia mengatakan, penggunaan kemasan ramah lingkungan yang tidak berbahan dasar plastik menjadi ciri khas nyata yang telah dilakukan Chocolate Monggo sebagai upaya dukungan bagi pelestarian lingkungan dan edukasi bagi masyarakat, yang merupakan salah satu "company values" dari Chocolate Monggo.
Chocolate Monggo, menurut dia, semakin menggalakkan aksi mengurangi penggunaan plastik. Salah satu aksi nyata yang dilakukan adalah meminimalkan penggunaan plastik di seluruh kemasan produk Chocolate Monggo.
"Contohnya untuk kemasan produk 40 gram dan 80 gram kami menggunakan alumunium foil dan kertas ramah lingkungan yang mudah didaur ulang. Selain itu, setiap pembelanjaan Chocolate Monggo di 'showroom' resmi kami akan dikemas menggunakan 'paper bag', bukan kantong plastik," katanya.
Sementara itu, Marketing Manager Chocolate Monggo Steffen Hitscher mengatakan beberapa rangkaian acara yang dilaksanakan dalam perayaan HUT Ke-14 Chocolate Monggo selain aksi "go green" "Lebih Asyik, Tanpa Plastik!" juga acara solidaritas amal (charity) dengan memberikan bantuan kepada anak-anak panti asuhan serta "Amazing Race" bagi seluruh peserta acara perayaan.
"Amazing Race" dengan rute Kotagede hingga Pasar Giwangan itu menitikberatkan pada kegiatan penanaman pohon kakao (Theobroma Cacao) di sekitar lingkungan Kotagede serta memunguti sampah plastik di sepanjang jalur kegiatan tersebut.
"Kami juga mengundang anak-anak dari beberapa panti asuhan untuk ikut merayakan usia baru Chocolate Monggo. Selain itu juga berbagi pengalaman cara membuat cokelat di sesi Chocolate Creating Experience yang biasanya hanya bisa dilakukan di Museum & Factory Chocolate Monggo di Bangunjiwo," katanya.