Jakarta (ANTARA) - Suara putri penyanyi Reza Artamevia yang enak didengar dalam single “Tak Searah” menarik perhatian Anrez, aktor yang makin populer sejak bermain di sinetron papan atas “Ganteng Ganteng Serigala”.
Melalui akun media sosialnya, Anrez mengemukakan ketertarikannya terhadap single “Tak Searah” yang pertama kali dirilis pada Oktober 2020 dan telah mendapatkan lebih dari 2,9 juta viewers di YouTube.
Lagu ciptaan Pika Iskandar yang menceritakan tentang hubungan sepasang kekasih yang tak lagi sejalan tersebut berhasil menjadi salah satu lagu favorit Anrez.
Ia pun mendapatkan dukungan dari penggemarnya untuk membuat versi duet dari single ini bersama dengan Aaliyah.
Ibarat gayung bersambut, pada Agustus 2021 Aaliyah Massaid menghadirkan versi duet dari single “Tak Searah” bersama Anrez Adelio.
Keduanya menyanyikan “Tak Searah” dengan nuansa yang lebih sentimental, bagaikan sepasang kekasih yang sedang saling bertukar perasaan.
Pada peluncuran "Tak Searah" tahun lalu, Aaliyah bercerita lagu itu mengisahkan hubungan asmara yang sudah tidak sejalan.
Pada single ini, aku ingin menceritakan dan menyampaikan pesan bahwa berpisah itu tidak selama salah. Ada kalanya dalam satu waktu kita memang harus berpisah demi kebaikan masing-masing pihak," kata Aaliyah Massaid.
Berita Lainnya
Polisi jadwal ulang panggil pesohor Aaliyah Massaid, soal pencemaran nama baik
Kamis, 29 Agustus 2024 12:23 Wib
Polisi layangkan panggilan pesohor Aaliyah Massaid
Senin, 26 Agustus 2024 13:41 Wib
Nama baiknya dicemarkan, pesohor Aaliyah Massaid lapor polisi
Minggu, 25 Agustus 2024 19:51 Wib
Mengintip akad nikah Thariq Halilintar-Aaliyah Massaid
Jumat, 26 Juli 2024 20:17 Wib
Presiden Jokowi menjadi saksi nikah Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid
Jumat, 26 Juli 2024 12:01 Wib
Reza Artamevia ajak bernostalgia
Sabtu, 20 April 2024 6:29 Wib
Aaliyah Massaid rilis "Saling Peduli" dukung penanganan corona
Senin, 20 April 2020 19:05 Wib
Pengalaman pengibaran bendera dalam air dibagikan Aaliyah Massaid
Selasa, 13 Agustus 2019 7:11 Wib