Dortmund ingin tekuk Ajax

id liga champions,dortmund,ajax,marco rose,julian brandt

Dortmund ingin tekuk Ajax

Pelatih kepala Borussia Dortmund Marco Rose saat mendampingi timnya menghadapi Sporting CP dalam laga lanjutan Grup C Liga Champions di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, Selasa (28/9/2021). (ANTARA/REUTERS/Thilo Schmuelgen)

Jakarta (ANTARA) - Pelatih kepala Borussia Dortmund Marco Rose menegaskan tidak ingin timnya pulang dengan tangan hampa dari markas Ajax di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, dalam laga Grup C Liga Champions pada Selasa waktu setempat (Rabu dini hari WIB).

"Mereka sangat menyenangkan untuk ditonton dan kami tahu apa yang kami hadapi, sebuah mesin yang sangat terorganisir," kata Rose dalam laman resmi Dortmund, Selasa dini hari WIB.

"Ini akan menjadi tantangan besar bagi kami. Kami senang harus menghadapi itu karena kami ingin memetik sesuatu darinya. Kami ingin menantang Ajax," tambah dia.

Dortmund mempunyai modal sebagai satu-satunya tim Jerman yang pernah menang saat melawat ke Johan Cruijff Arena dalam pertandingan Eropa.



Menurut Rose, para pemainnya harus tampil secermat mungkin dalam memanfaatkan celah kecil di lini belakang Ajax yang menerapkan pengawalan ketat yang tinggi.

"Kami mungkin cuma mempunyai waktu singkat saat memegang bola, tapi kami harus memanfaatkanya untuk berada dalam posisi yang tepat," katanya.

Pernyataan itu diamini oleh gelandang serang Julian Brandt yang menegaskan dia dan rekan-rekannya harus mengerahkan 100 persen kemampuannya jika ingin mendapatkan sesuatu dari kandang Ajax.

"Kami butuh 100 persen kemampuan kami untuk tampil bagus dan mungkin menentukan keadaan di tangan kami sendiri," kata dia.

Dortmund saat ini mengoleksi enam poin penuh tetapi terpaksa menduduki posisi kedua Grup C karena kalah produktivitas gol dibandingkan Ajax yang berada di puncak.
 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024