Tingkatkan pergerakan wisatawan, RedDoorz gelar RedKonser di Yogyakarta

id RedDoorz ,RedKonser ,Tingkatkan pariwisata Yogyakarta

Tingkatkan pergerakan wisatawan, RedDoorz gelar RedKonser di Yogyakarta

Founder & CEO RedDoorz Amit Saberwal dan Regional VP Marketing RedDoorz Henry Manampiring bertoto usai memotong tumpeng menandai peluncuran RedKonser di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, Jumat (17/3/2023) (ANTARA/Hery Sidik)

Yogyakarta (ANTARA) - RedDoorz, platform perhotelan dan akomodasi multi-brand terbesar di  Asia Tenggara, RedDoorz menggelar RedKonser secara gratis di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, pada 17 Maret 2023 guna meningkatkan pergerakan wisatawan lokal di Kota Gudeg tersebut.
 
Founder and CEO RedDoorz Amit Saberwal dalam konferensi pers jelang konser di Stadion Kridosono Yogyakarta, Jumat, mengatakan, RedKonser merupakan konser lokal pertama sekaligus menjadi bentuk ucapan terima kasih kepada property owners di Yogyakarta  yang telah berkontribusi besar terhadap pertumbuhan RedDoorz pada 2022.
 
"Saat ini, ada  lebih dari 300 properti RedDoorz yang berlokasi di Yogyakarta, dengan itu kami yakin  dapat mendatangkan pengunjung dan meningkatkan pergerakan pariwisata lokal di Indonesia  melalui konser ini," katanya.

Regional VP of  Marketing RedDoorz, Henry Manampiring mengatakan, melalui RedKonser, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada para travelers yang selama ini menaruh kepercayaan  untuk singgah di propertinya pada setiap berpergian ke destinasi yang dikunjungi.
 
"Kami harap dengan konser pertama ini,  pergerakan pariwisata lokal di Indonesia dapat meningkat dan para pengunjung dapat  beristirahat sejenak dari penatnya aktivitas sehari-hari dengan bersenang-senang bersama  kami di konser," katanya.
 
RedKonser tersebut menghadirkan beberapa musisi  lokal yaitu Guyon Waton, Ndarboy Genk, dan dibuka Some Island. Selain musik, kegiatan yang akan ditutup dengan pesta kembang api juga disemarakkan dengan jajanan dan kuliner dari berbagai UMKM, serta berbagai kuis serta games.

Henry mengatakan, RedDoorz yakin ke depan pariwisata lokal lainnya akan ikut bangkit seperti di Yogyakarta dengan hadirnya RedKonser. Apalagi dicabutnya kebijakan Pemberlakuan  Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) akan meningkatkan pergerakan pariwisata  lokal dan mengembangkan ekonomi Indonesia.
 
"Kehadiran acara besar seperti RedKonser juga akan membantu meningkatkan aktivitas ekonomi dan sesuai dengan anjuran  Presiden, agar masyarakat dapat beraktivitas normal kembali, seperti bermain  sepakbola, jajan di warung kaki lima, traveling, serta menonton konser," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, pihaknya akan terus melakukan berbagai upaya untuk membantu mempercepat pemulihan  industri pariwisata serta mengembangkan ekonomi di Indonesia.