Semarang (ANTARA) - Polisi menyelidiki kecelakaan sebuah bus di KM 320 Tol Pemalang-Batang di Ampelgading, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Minggu, yang menewaskan dua orang.
Kepala Bidang Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Stefanus Satake Bayu Setianto membenarkan kejadian naas yang menimpa Bus Shantika dengan nomor polisi K 1736 CB.
"Korban meninggal dua orang, masih dalam pendaraan," kata Satake Bayu.
Menurut dia, kecelakaan tunggal tersebut bermula ketika bus melaju dari arah barat ke timur. Saat melintas di lokasi, pengemudi bus diduga tidak fokus saat mengemudikan kendaraan.
"Bus oleng ke kiri dan membentur pagar pembatas jalan," katanya.
Bus kemudian terperosok ke bagian bawah jalan tol atau jalan pedesaan dalam posisi terguling.
Berita Lainnya
DPR meminta Polda Jateng segera tetapkan tersangka terkait Aulia Risma
Senin, 18 November 2024 13:30 Wib
BMKG pastikan bukan awan tapi diduga gumpalan uap yang jatuh di Murung Raya
Sabtu, 16 November 2024 12:47 Wib
Jerman desak Uni Eropa memperkuat pertahanan di tengah kemenangan Trump
Jumat, 8 November 2024 18:38 Wib
Menjaga keharmonisan masyarakat Sleman di tengah hiruk pikuk pilkada
Kamis, 7 November 2024 11:18 Wib
AS bakal kerahkan aset militer tambahan ke Timur Tengah
Sabtu, 2 November 2024 12:39 Wib
Ini jadwal lengkap Liga Italia tengah pekan ini: AC Milan vs Napoli
Selasa, 29 Oktober 2024 10:52 Wib
FK UMPR mulai terima mahasiswa baru
Selasa, 22 Oktober 2024 12:27 Wib
Gempa tektonik 4,8 magnitudo guncang Parigi Moutong
Minggu, 20 Oktober 2024 15:37 Wib