Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menjamin keamanan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024 di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara dengan menyiagakan ribuan personel gabungan dari Polri, TNI, dan Satpol PP serta unsur lainnya.
"Operasi mengedepankan tindakan pencegahan didukung kegiatan intelijen dan penegakan hukum untuk menjamin terselenggaranya PON yang aman, tertib, dan lancar," kata Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Polisi Sandi Nugroho di Jakarta, Senin.
Menurut Sandi, pengamanan PON XXI-2024 di Aceh dan Sumatera Utara merupakan operasi kepolisian kewilayahan. Untuk Polda Aceh menggelar "Operasi Po Meurah Seulawah 2024" dan Polda Sumut menggelar "Operasi Hatra Toba 2024"
Ia menjelaskan bahwa untuk pengamanan dari Polda Aceh dikerahkan sebanyak 4.579 personel, dari TNI 4.190 personel, Satpol PP ada 1.154 personel, dan 162 personel dari Basarnas.
Sementara untuk pengamanan di Sumatera Utara, Sandi menjelaskan terdapat 4.970 personel gabungan yang dikerahkan, terdiri atas 1.940 personel Satgas dari Polda Sumut, 1.819 personel Satgas Polres, BKO Mabes Polri 182 personel, TNI 428 personel, dan pemda serta instansi terkait sebanyak 601 personel.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polri jamin keamanan pelaksanaan PON XXI di Aceh dan Sumut
Berita Lainnya
SETARA Institute sebut Polri di bawah Presiden adalah perintah konstitusi
Minggu, 1 Desember 2024 18:33 Wib
DPR sebut Polri di bawah Kemendagri adalah kemunduran
Minggu, 1 Desember 2024 18:29 Wib
Polri pastikan penanganan kasus penembakan siswa di Semarang berjalan transparan
Kamis, 28 November 2024 11:09 Wib
Promosikan judi "online", 85 "influencer" diamankan polisi
Jumat, 22 November 2024 10:49 Wib
Sultan HB X: Peran Brimob penting menciptakan rasa aman jelang pilkada
Jumat, 15 November 2024 0:10 Wib
Polri blokir aset senilai Rp36,8 miliar dari jaringan judi daring internasional
Selasa, 12 November 2024 14:25 Wib
Eko Suwanto ingatkan netralitas ASN, TNI/Polri dan kerja profesional KPU-Bawaslu di Pilkada Serentak
Rabu, 6 November 2024 8:12 Wib
Kakorbinmas Baharkam Polri menyemai padi di Nglatek Kulon Progo
Kamis, 31 Oktober 2024 22:03 Wib