Yogyakarta (ANTARA) - Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta mewisuda sebanyak 674 lulusan dalam Sidang Senat Terbuka dalam rangka Wisuda Periode II Tahun Ajaran 2025/2026 di Jogja Expo Center (JEC), Sabtu.
Wisudawan UAD terdiri atas 7 lulusan program sarjana terapan, 604 lulusan program sarjana, 63 lulusan program magister. Sebanyak 358 lulusan berhasil meraih predikat cumlaude. Prosesi wisuda ini diselenggarakan secara blended dengan 674 lulusan secara luring dan 5 lulusan secara daring.
Dalam sambutannya secara daring, Rektor UAD Prof Dr Muchlas MT menyampaikan harapan baru bagi para wisudawan/wisudawati Periode II Tahun Ajaran 2025/2026.
"Selamat dan sukses untuk wisudawan dan wisudawati yang telah wisuda pada hari ini, semoga ilmu yang didapat di UAD dapat dijadikan bekal serta modal untuk kemajuan umat dan bangsa dengan tetap menekankan nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan," kata Muchlas.
Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik UADProf Ir Sunardi ST, MT, PhD menyampaikan bahwa UAD berhasil meraih 20 besar perguruan tinggi terbaik di Indonesia berdasarkan pemeringkatan Times Higher Education (THE).
"Selain itu, UAD juga menempati peringkat sekitar 140 di Asia Tenggara, serta menempati peringkat dalam rentang 801-850 di Asia berdasarkan QS World University Rangkins," katanya.
