PDI Perjuangan diminta usung capres populer

id SMRC,Saidiman Ahmad,ganjar pranowo

PDI Perjuangan diminta usung capres populer

Hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) yang bertajuk "Kecenderungan Elektabilitas Calon Presiden", di Jakarta, Minggu (21/8/2022). (ANTARA/HO-SMRC)

Jakarta (ANTARA) - Direktur Eksekutif Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) Saidiman Ahmad menyarankan PDI Perjuangan untuk mengusung calon presiden (capres) populer di masyarakat saat ini.

"Saat ini sudah ada tiga tokoh populer yang mencuat ke publik untuk menjadi kandidat Presiden 2024 mendatang dan sudah ada dua yang dideklarasikan sebagai Capres oleh partai," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.

Dia menjelaskan tiga tokoh itu yakni Prabowo Subianto yang dicalonkan oleh Partai Gerindra dan Anies Baswedan dicalonkan oleh Partai Nasdem. Sementara Ganjar Pranowo sebagai tokoh populer belum dicalonkan oleh partai manapun.

Menurut Saidiman, PDI Perjuangan harus mengambil sikap merespons deklarasi tersebut. Dia berpendapat, PDI Perjuangan perlu mengusung calon yang juga populer dan itu hanya dimiliki oleh Ganjar Pranowo.

"Ganjar merupakan opsi yang tepat untuk maju dalam Pilpres 2024," ujarnya.

Saidiman menambahkan, Ganjar Pranowo merupakan pilihan yang tepat. Dirinya semakin yakin, PDI Perjuangan akan semakin mengerucut pada sosok Ganjar Pranowo.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: SMRC sarankan PDI Perjuangan usung capres populer