Yogyakarta (ANTARA) - Jutaan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kini menanti percepatan revisi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 50 Tahun 2020 mengenai Ketentuan Perizinan Usaha, Periklanan, Pembinaan dan Pengawasan Pelaku Usaha dalam Perdagangan Melalui Sistem Elektronik.
"Jutaan UMKM menanti aksi nyata Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan untuk melindungi usaha mereka. Salah satu caranya adalah segera mengesahkan revisi Permendag Nomor 50 Tahun 2020. Rencana perbaikan aturan itu sudah berlangsung berbulan-bulan tetapi terhenti di Kemendag," kata Ekonom Universitas Gajah Mada (UGM) Eddy Junarsin dalam keterangan tertulis yang diterima di Yogyakarta, Jumat.
Menurut Eddy, kalau Permendag Nomor 50 Tahun 2020 tidak segera direvisi, maka akan menjadi pukulan telak bagi UMKM. Ibaratnya UMKM ini disuruh pergi perang tetapi tidak diberi senjata. Dalam jangka pendek, Permendag ini akan menolong UMKM. Namun, pemerintah juga harus membantu UMKM agar lebih kuat dalam jangka panjang.
Ia mengatakan, pemerintah harus membatasi transaksi melalui social commerce atau perdagangan elektronik media sosial hanya untuk produk-produk dengan harga tertentu. Misalnya ditetapkan harga per produk minimal sebesar 100 dolar AS. Dengan demikian, produk-produk yang bisa diperjualbelikan oleh platform media sosial hanya produksi dalam negeri atau didominasi oleh produk UMKM.
"Pemerintah harus tegas posisinya dalam melindungi UMKM. Selain dengan regulasi, pemerintah juga wajib memberikan bantuan teknis, seperti memperbanyak pelatihan, bantuan manajemen, pinjaman kredit lunak, dan lain sebagainya. Hal itu, akan lebih bermanfaat untuk memperkuat daya saing UMKM terhadap produk-produk impor," katanya.
Berita Lainnya
Pemerintah bongkar 13 kontainer tertahan di Tanjung Priok Jakarta
Minggu, 19 Mei 2024 0:28 Wib
Naik, pembelian produk lokal di e-commerce Indonesia
Sabtu, 20 April 2024 6:41 Wib
TikTok dipanggil pemerintah soal penerapan Permendag 31/2023
Selasa, 27 Februari 2024 6:21 Wib
Pembatasan impor kedepankan industri dalam negeri, pinta Apindo
Senin, 19 Februari 2024 11:16 Wib
Menkop UKM Teten: Ada indikasi TikTok belum penuhi Permendag 31
Kamis, 21 Desember 2023 19:19 Wib
Sehatkan iklim usaha "online", penutupan TikTok Shop di Indonesia
Kamis, 5 Oktober 2023 6:31 Wib
Mulai 4 Oktober 2024, TikTok Shop Indonesia tak beroperasi
Rabu, 4 Oktober 2023 6:37 Wib
Presiden turun tangan terkait revisi Permendag 50/2020
Sabtu, 22 Juli 2023 14:02 Wib