Denpasar (ANTARA) -
Sanur Village Festival 2023 edukasi anak muda soal karang
Ratusan anak-anak muda mendapatkan edukasi tentang pertumbuhan dan perlindungan karang (coral) pada perhelatan hari keempat AstraPay Amrta Sagara Sanur Village Festival ke-16 Tahun 2023 Pantai Mercure, Bali, Sabtu.
Edukasi tentang karang tersebut dipimpin oleh komunitas Sungai Bahari.
Ketua Yayasan Pembangunan Sanur Ida Bagus Gede Sidharta Putra mengatakan coral education adalah salah satu program environment care dalam penyelenggaraan Sanur Village Festival ke- 16 Tahun 2023 di samping kegiatan bersih-bersih pantai dan pelepasan tukik (anak penyu).
"Coral education ini sangat penting dan relevan dengan tema tahun ini yaitu Amrta Sagara dimana coral tersebut hidup di laut dan kita wajib menjaganya," kata Gede Sidharta.
Menurut keterangan Gede Sidarta program edukasi tentang karang itu dilaksanakan sebagai upaya bagaimana mengedukasi anak-anak generasi muda tentang kelautan dan bagaimana menjaga kelestarian laut beserta isinya.
"Ini adalah sumbangsih Sanur Village Festival dalam menjaga balancing ekosistem lingkungan," katanya.
Sementara itu, Koordinator Pelaksana Kelompok Sungai Bahari Nyoman Dana Atmaja saat ditemui di sela-sela kegiatan coral education menyampaikan bahwa saat ini kondisi coral di sepanjang pantai Sanur mulai dari Pantai Matahari Terbit Sanur hingga Pantai Mertasari Sanur beberapa titik sudah mengalami kerusakan.
Kerusakan coral terjadi karena disebabkan oleh beberapa faktor seperti aktivitas pengunjung di pantai, aktivitas olahraga air, kiriman sampah dan kondisi cuaca buruk serta gelombang pasang yang tidak menentu.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ratusan anak muda dapat edukasi coral di Sanur Village Festival